Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Ayam Panggang Merah ala Oriental untuk Sajian Istimewa

KOMPAS.com - Ayam panggang merah ala oriental ini bisa dijadikan sajian Imlek selain daging bebek.

Ayam panggang merah ala oriental dibuat dari bahan bawang putih, bumbu ngohiong, merica bubuk, kecap asin, garam, angkak dan minyak sayur.

Ayam panggang merah dimasak selama 90 menit atau lebih di dalam oven sampai matang, sajikan bersama nasi lemak dan sambal taoco.

Simak resep ayam panggang merah ala oriental, dikutip dari buku "40 Resep Masakan 3 Generasi" (2016) karya Sufi S. Yahyono terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

  • Resep Ayam Panggang Saus Madu, Daging Empuk dan Bumbu Meresap
  • Resep Sayap Ayam Panggang BBQ, Cuma Butuh 3 Bahan Sederhana
  • Resep Ayam Panggang Saus Inggris ala Restoran

Cara membuat ayam panggang merah:

1. Cuci bersih ayam, rendam ayam dalam air angkak hingga berwarna kemerahan. Tiriskan.

2. Lumuri ayam merata dengan bumbu untuk melumuri, diamkan selama kurang lebih 45 menit agar bumbu meresap (simpan dalam lemari es).

3. Siapkan loyang, beri rak kawat, tempatkan ayam berbumbu di atas rak kawat ini. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan. Selama kurang lebih 30 menit.

Angkat, lumuri dengan sisa bumbu dan siram dengan minyak sayur, panggang lagi.

Olesi ayam dengan sisa bumbu dan siram dengan minyak sayur beberapa kali dengan waktu memanggang kurang lebih 90 menit lebih atau hingga matang. 

4. Hidangkan ayam panggang untuk melengkapi nasi lemak (buttered rice) dengan sambal taoco.

Buku "40 Resep Masakan 3 Generasi" (2016) karya Sufi S. Yahyono terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli online di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2024/02/08/210400875/resep-ayam-panggang-merah-ala-oriental-untuk-sajian-istimewa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke