Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Ramen Kuah Pedas, Tambah Ebi Lebih Gurih

KOMPAS.com -  Cara membuat ramen Jepang termasuk mudah, bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat bumbu ramen pun mudah ditemui di pasaran.

Di antaranya ada bawang putih, cabai kering, ebi, serai, ketumbar, merica, daun jeruk, air kaldu, dan daun jeruk.

Di dalam buku "21 Resep Ramen Istimewa" karya Buyung Ariputra dan Danny S. Tamtomo (2016) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, ada banyak pilihan resep ramen Jepang yang bisa ditiru di rumah.  Salah satunya resep ramen kuah pedas pakai ebi.

  • Resep Ramen Jepang Creamy Pedas, Pakai Shirataki
  • Resep Ramen Kuah Pedas yang Creamy, Cocok untuk Sarapan

Cara membuat ramen kuah pedas:

1. Rebus kaldu bersama bawang putih, cabai kering, ebi, serai, dan daun jeruk di dalam panci hingga kaldu mendidih dan baunya harum. Setelah itu masukkan daging ayam dan masak sembari diaduk.

2. Tambahkan garam, merica, dan gula pasir ke dalam kuah ramen, masak sembari diaduk sampai daging ayam matang. Kemudian angkat daging ayam dan iris serong.

3. Masukkan daun ketumbar ke dalam kuah ramen, lalu aduk rata sampai kuah mendidih. Masukkan mi ke dalam mangkuk, kemudian tuang kuah dan sajikan ramen bersama telur rebus.

  • Resep Ramen Klasik Jepang, Pakai Kaldu Ayam dan Miso
  • Resep Ramen Ayam Rumahan, Bahan Mudah Ditemui di Pasar

Buku "21 Resep Ramen Istimewa" karya Buyung Ariputra dan Danny S. Tamtomo (2016) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli secara daring di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2024/02/02/103500875/resep-ramen-kuah-pedas-tambah-ebi-lebih-gurih

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke