Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Membuat Es Lilin Rainbow Yoghurt, Bisa Pakai Cetakan Es

KOMPAS.com - Yoghurt selain dimakan secara langsung bisa juga dibuat es lilin untuk camilan anak-anak.

Es lilin rainbow yoghurt terbuat dari yoghurt, gula, sirup rasa jeruk, sirup vanili, jelly warna hijau, dan jelly warna merah.

Es lilin rainbow yoghurt mudah cara membuatnya, praktis dibuat di rumah dengan bahan sederhana.

Simak resep es lilin rainbow yoghurt, dikutip dari buku "Kreasi Favorit dengan Yoghurt" (2016) karya Yeni Ismayani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Cara membuat es lilin rainbow yoghurt:

1. Aduk yoghurt, air matang, dan gula pasir. Aduk sampai gula larut.

2. Bagi yoghurt menjadi dua bagian. Satu bagian ditambahkan sirup rasa jeruk. Aduk rata. Satu bagian lagi ditambahkan sirup vanili dan pewarna red cherry. Aduk rata.

Masing-masing tambahkan jelly merah dan hijau.

4. Isikan adonan yoghurt dalam cetakan es popsicles atau kantung-kantung es mambo. Bungkus dan bekukan dalam freezer.

Buku "Kreasi Favorit dengan Yoghurt" (2016) karya Yeni Ismayani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2022/10/21/220500175/cara-membuat-es-lilin-rainbow-yoghurt-bisa-pakai-cetakan-es

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke