Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Sop Tahu Udang Pangsit, Bisa Disantap dengan Mi

KOMPAS.com - Sayur kuah bening selalu dapat diandalkan untuk lauk makan keluarga.

Coba bikin sayur kuah bening dengan isian komplet dengan resep sop tahu udang pangsit dari Sajian Sedap ini.

Hidangan ini juga cocok disantap dengan mi rebus untuk jadi sarapan atau makan siang keluarga.

Resep Mie Ayam Jamur, Lengkap dengan Kuah dan Sambalnya

Resep Bakso Goreng Renyah Tahan Lama, Lengkap dengan Saus Kacang

8 Resep Olahan Bakso Selain Bakso Kuah Biasa

Resep sop tahu udang pangsit

Bahan isi:

  • Setengah buah tahu putih, dihaluskan
  • 150 gram udang kupas dicincang halus
  • 100 gram wortel dipotong kotak kecil, direbus
  • 50 gram buncis, diiris halus, direbus
  • 3 siung bawang putih, digoreng utuh, dihaluskan
  • Setengah sendok teh kecap ikan
  • Setengah sendok teh garam
  • Seperempat sendok teh merica bubuk
  • Seperempat sendok teh gula pasir

Bahan kaldu:

  • 2.000 ml kaldu ayam
  • 5 siung bawang putih, digoreng, dimemarkan
  • 2 cm jahe dimemarkan
  • 3,5 sendok teh garam
  • Seperempat sendok teh merica bubuk
  • 1,5 sendok teh gula pasir
  • 2 batang daun bawang diikat
  • 2 tangkai seledri diikat

Cara membuat sop tahu udang pangsit:

1. Aduk semua bahan isi sampai rata. Lipat pangsit. Bagi dua bagian pangsit untuk rebus dan goreng.

2. Rebus pangsit sampai mengapung. Tiriskan dan sisihkan. Sisa pangsit yang belum dimasak, goreng dengan api sedang.

3. Buat kaldu sop dengan mencampurkan kaldu ayam, bawang putih, jahe, daun bawang, dan seledri. Tambahkan garam, merica dan gula.

4. Sajikan pangsit yang sudah direbus dengan siraman sop dan pangsit goreng.

https://www.kompas.com/food/read/2021/09/07/071600675/resep-sop-tahu-udang-pangsit-bisa-disantap-dengan-mi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke