Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jenis Beras yang Cocok untuk Masak Nasi Goreng Enak

KOMPAS.com - Saat masak nasi goreng tentu tidak hanya perhatikan soal rasa, tetapi juga tentang pemilihan beras yang digunakan.

Idealnya, nasi goreng yang paling enak memiliki tekstur yang lembut, mengembang dan tidak terlalu lengket.

Berikut beberapa penjelasan soal tipe beras yang pas buat masak nasi goreng, dikutip dari Thespruceeats.

1. Beras putih berbiji panjang

Beras putih berbiji panjang (long grain white rice) sangat cocok untuk nasi goreng. Sebab ketika dimasak, beras tersebut memiliki tekstur halus, tidak lengket, dan tidak lembek.

Beras tersebut memiliki dua kandungan molekul pati yaitu, amilosa dan amilopektin.

Amilopektin lah yang membuat nasi lebih lengket, karena menurut ilmu pengetahuan tentang beras, molekulnya sangat bercabang.

Menurut Federasi Beras Amerika Serikat beras putih berbiji panjang mengandung jumlah amilosa yang jauh lebih tinggi, dan lebih sedikit amilopektin dibandingkan jenis beras lainnya.

Berbeda dengan beras ketan, jenis ini memiliki kandungan amilopektin yang tinggi dan mengandung maksimal satu persen amilosa.

Kalau kamu suka nasi goreng yang menggumpal dan mudah disantap dengan sumpit, beras ketan merupakan pilihan yang cocok.

2. Lebih cocok beras melati atau basmati?

Sebagian besar orang memang lebih menyukai beras melati Thailand daripada jenis beras lainnya.

Aroma beras seperti wangi popcorn dan manis, juga memiliki rasa yang sedikit berbumbu.

Namun faktanya, beras melati adalah beras berbiji panjang, yang mengandung lebih sedikit amilosa dibandingkan beras putih berbiji panjang.

Saat beras melati dimasak teksturnya akan sedikit terasa lengket.

Selain beras melati, ada beras basmati yang mengandung persentase amilosa lebih tinggi. Oleh karena itu, basmati merupakan pilihan yang lebih cocok untuk masak nasi goreng.

Beras yang ditanam di India dan Pakistan tersebut memiliki aroma dan rasa yang khas.

Meskipun demikian, semuanya tergantung pada preferensi pribadi. Silakan gunakan nasi melati jika kamu suka.

3. Gunakan nasi yang sudah dimasak sehari sebelumnya

Biasanya dalam resep nasi goreng, nasi yang digunakan adalah nasi dingin. 

Maksudnya, nasi yang kamu gunakan untuk membuat nasi goreng sudah dimasak minimal sehari sebelumnya.

Nasi yang didiamkan sehari lebih kering dan mengurangi kemungkinan hidangan menjadi basah dan lembek.

Namun, pastikan beras sudah matang sempurna sebelum didinginkan, agar tidak terasa rasa beras mentah. 

https://www.kompas.com/food/read/2021/03/27/210300975/jenis-beras-yang-cocok-untuk-masak-nasi-goreng-enak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke