Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep ala Game Genshin Impact, Puppy Paw Hash Browns

KOMPAS.com - Genshin Impact adalah video game yang mempunyai sesi saat karakter harus masak makanan untuk meningkatkan mode ketahanan tubuh.

Permainan ini sedang menjadi perbincangan hangat di antara para gamers.

Berdasarkan Kotaku.com, hidangan dalam Genshin Impact dikonsumi pemain untuk memulihkan kesehatan, stamina, atau meningkatkan statistik pertempuran di dunia fantasi bernama Teyvat.

Terdapat sejumlah resep masakan yang dapat kamu praktikkan di rumah, salah satunya Puppy Paw Hash Browns alias kentang tumbuk goreng bentuk kaki anak anjing.

IssaGrill, pencipta konten official Genshin Impact, membagikan cara membuat hash brown tersebut melaui akun YouTube IssaGrill.

Resep hash brown ala Genshin Impact

Bahan

Pelapis

  • 2 butir telur ukuran besar
  • 1 sdt tepung maizena
  • 68 gram tepung terigu serbaguna
  • Garam dan lada secukupnya
  • 1 sdm air
  • 60 gram tepung panko

Bahan saus (campur)

  • Mayones jepang secukupnya
  • Saus plum secukupnya (bisa ganti dengan saus pedas manis)

Cara membuat hash brown ala Genshin Impact

1. Rebus kentang dengan garam. Saring, kembalikan ke dalam panci. Hancurkan, beri mentega. Campur rata.

2. Goreng lembaran daging sapi tipis tanpa minyak sampai warnanya kecoklatan. Cincang halus. Campur dengan kentang tumbuk. Beri daun bawang cincang, campur rata.

3. Ambil adonan kentang secukupnya, masukkan 1 potongan. Bentuk jadi segitiga. Ambil lagi 3 adonan, sedikit saja dan bentuk jadi lonjong.

Susun adonan segitiga dan lonjong menyerupai bentuk kaki anak anjing. Nantinya akan jadi 8 porsi hash brown.

4. Lapisi adonan yang sudah jadi dengan campuran 1 telur dan maizena. Bekukan selama 30 menit.

5. Campur tepung terigu, garam, dan lada. Lumuri adonan kentang di dalamnya. Masukkan ke dalam campuran 1 telur, sisa bahan pelapis, dan air. Kemudian, gulingkan di tepung panko. Bekukan lagi 30 menit.

6. Goreng hash brown dalam minyak panas selama 4 menit masing-masing sisi. Kalau pakai air fyer selama 7 menit dalam suhu 199 derajat celsius.

Sementara pakai oven, suhu 204 derajat celsius selama 12 menit.

https://www.kompas.com/food/read/2021/01/07/153300575/resep-ala-game-genshin-impact-puppy-paw-hash-browns

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke