Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beasiswa S2-S3 ke Oxford, Kuliah Gratis dan Tunjangan Rp 297 Juta

Kompas.com - 16/09/2023, 10:57 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Albertus Adit

Tim Redaksi

Cara daftar Beasiswa Clarendon 2024

Pelamar hanya diminta untuk mendaftar kuliah di program pascasarjana University of Oxford untuk tahun akademik 2024–2025 melalui link ini

Cara pendaftaran yang tersedia pada masing-masing program studi akan berbeda-beda. Maka harus disimak dengan hati-hati.

Namun peserta tidak memerlukan formulir pendaftaran. Pendaftaran dilakukan secara otomatis dan aplikasi yang diajukan tersebut akan dipertimbangkan untuk beasiswa Clarendon.

Tidak perlu ada aplikasi terpisah atau khusus untuk pendaftaran beasiswa. Karena itu, agar dapat dipertimbangkan, siapkan aplikasi sebaik mungkin.

Batas terakhir pendaftaran adalah Desember 2023 atau Januari 2024. Jadwalnya mengikuti masing-masing program studi yang dipilih. Sementara, untuk program Executive MBA deadline berakhir sekitar September.

Kandidat terpilih akan mendapat pemberitahuan ini melalui email paling lambat akhir April 2024.

Karena jumlah pelamar yang memenuhi syarat sangat tinggi, hanya kandidat terpilih yang akan dihubungi.

Baca juga: 4 Tips agar Mahasiswa Lebih Produktif

Jika kamu belum memperoleh kabar hingga Juni 2024, berarti belum bisa mendapatkan beasiswa Clarendon.

Informasi lebih lanjut, cek informasinya di laman ini: https://www.ox.ac.uk/clarendon

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com