Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dorong Kolaborasi Multidisiplin Ilmu, LPPM UT Gelar ICoMUS 2022

Kompas.com - 12/11/2022, 10:22 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

 

Dalam kesempatan sama, Prof, Paulina Pannen juga memberikan penekanan pada pentingnya pendekatan riset kolaborasi multidisplin keilmuan.

"Riset multidisiplin dapat menghasilkan sudut pandang berbeda, namun tujuannya bukan untuk adu argumen yang paling benar namun bersama-sama untuk menghasilkan solusi melalui pendekatan yang berbeda. Di sinilah letak keindahan dari kolaborasi," jelas Prof. Paulina.

Kuncinya keberhasilan dari riset multidisiplin riset bukan pada sekadar kemampuan akedemik melainkan juga soft skill seperti kemampuan kolaborasi, kepemimpinan, bekerja dalam tim, toleransi, menghargai perbedaan, berpikir kritis dan kreatif, dan lainnya.

"Kemampuan lulusan pendidikan tinggi kita masih berfokus pada peningkatan kualitas perfomance bidang studi atau mono disiplin, belum pada pendekatan kerja dengan perspektif kolaboratif multidisiplin," ungkap Prof. Paulina.

Baca juga: Pascasarjana UNJ Gelar Pengabdian Masyarakat Perkuat Literasi Digital Guru

Semangat Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang memungkinkan mahasiswa mengambil subyek lintas  keilmuan, menurut Prof. Paulina, menjadi pemantik dalam mendorong kerja kolaboratif dalam pendekatan multidisiplin ilmu dalam menghadapi permasalahan dan tantangan yang ada.

"Pada titik ini, saya berharap kita dapat melakukan sesuatu untuk Indonesia melalui pendekatan multidisiplin keilmuan yang dipimpin oleh UT," tutup Prof. Paulina.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com