Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukrida, RS Ukrida, dan Kolaborasi Gereja Berkomitmen Bangun Masyarakat

Kompas.com - 29/10/2022, 08:22 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

Ketua Umum Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI), Pendeta Gomar Gultom menyampaikan, kepedulian gereja-gereja di Indonesia terhadap masyarakat miskin sudah dimulai sejak tahun 1970.

Dalam Sidang Raya Dewan Gereja-Gereja di Indonesia (dulu DGI, sekarang menjadi PGI) 1971, gereja-gereja menyadari bahwa dirinya bertanggung jawab untuk membebaskan manusia dari penderitaan yang disebabkan oleh keterbelakangan, penyakit, dan kemiskinan.

Salah satu perwujudkan kesadaran itu adalah dibentuknya Pusat Pelatihan Motivator di Cikembar, Sukabumi. Gereja-gereja mengirimkan para pemudanya untuk dilatih selama lebih kurang setahun di Cikembar untuk menjadi penggerak pembangunan desa.

Baca juga: Pengabdian Masyarakat, Dosen UNJ Instalasi Lampu Panel Surya di Hutan Kota Lamping

 

Pasca diperlengkapi, para pemuda ini tinggal di desa-desa dan menjadi penggerak pembangunan desa. Ini merupakan pembangunan desa melalui pemberdayaan atau pengembangan masyarakat (community development).

Sayangnya, kegiatan ini berhenti, padahal motivator penggerak desa ini adalah cara kreatif dan efektif mengentaskan kemiskinan. Karena itu, Pendeta Gomar Gultom mengapresiasi apa yang dilakukan kelima sinode gereja yang berkumpul hari ini.

“Pelayanan saudara-saudara adalah perwujudan oikumene gereja. Kiranya hal ini terus berjalan dan jika memungkinkan, kelima sinode yang berkumpul hari ini dapat menghidupkan kembali motivator PGI,” demikian menurut Pendeta Gomar Gultom.

Pendeta Sheph Davidy Jonazh, Ketua Sinode GKI Wilayah Jawa Barat, yang menjadi tuan rumah pertemuan, menyampaikan terima kasih untuk kehadiran para pimpinan sinode dari beberapa gereja.

Selanjutnya, Pdt. Davidy juga mengajak para pimpinan gereja untuk terus membangun kebersamaan, agar bisa mewujudkan panggilan gereja melalui perbuatan kasih, khususnya mereka yang membutuhkan.

GKI Sinode Wilayah Jawa Barat berkomitmen mewujudkan hal tersebut dalam kolaborasi dengan gereja-gereja dan masyarakat.

 

Dengan bergandengan tangan antara gereja sebagai pemiliknya, bersama Ukrida dan RS Ukrida, berkomitmen untuk terus berkarya dan menjadi berkat bagi sesama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com