Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa Ingin Masuk PKN STAN? Cek Syarat Nilai Rapor dan UTBK di 2021

Kompas.com - 07/04/2022, 08:12 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Merupakan Perguruan Tinggi atau Sekolah Kedinasan di bawah Kementerian Keuangan, Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN menjadi salah satu incaran calon mahasiswa.

Di tahun 2022, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Kemenpan RB) menyebutkan bahwa pendaftaran Sekolah Kedinasan, termasuk PN STAN akan dibuka 9 April 2022.

Syarat nilai rapor dan UTBK 2021

Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) menyebutkan bagi calon mahasiswa yang berminat untuk mengikuti SPMB PKN STAN tahun 2022 diminta agar dapat mengikuti UTBK tahun 2022.

Baca juga: Tolak Usulan Bahasa Melayu Jadi Bahasa Resmi ASEAN, Nadiem: Bahasa Indonesia Lebih Layak

Calon mahasiswa UTBK dapat memilih kelompok ujian Sains dan Teknologi (Saintek), Sosial Humaniora (Soshum), ataupun Campuran (Saintek dan Soshum).

"Sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat yang mengacu pada prinsip- prinsip kenyamanan, fleksibilitas, dan kualitas, tahapan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) tahun 2022 kembali akan menggunakan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2022 yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT)," tulis siaran pers BPPK, Maret 2022 lalu.

Walaupun salah satu syarat administratif pada SPMB PKN STAN tahun 2022 telah diputuskan akan menggunakan nilai UTBK, namun pengumuman resmi SPMB PKN STAN tahun 2022 baru akan diterbitkan bersamaan dengan pengumuman Pendaftaran dan Seleksi Sekolah Kedinasan tahun 2022 yang akan dikeluarkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PANRB).

Bila merangkum dari syarat penerimaan mahasiswa pada tahun 2021 lalu, ada syarat nilai rapor dan UTBK yang perlu dipenuhi calon mahasiswa.

Baca juga: Pendaftaran Sekolah Tinggi Badan Intelijen Negara 2022, Kuliah Gratis Jadi CPNS

Syarat 2021 ini hanya merupakan acuan agar siswa lebih siap masuk PKN STAN 2022. Untuk melihat syarat nilai di tahun 2022, kamu bisa melihatnya langsung di laman resmi Pknstan.ac.id.

Untuk bisa lolos seleksi PKN STAN 2021 lalu, peserta harus memiliki nilai minimal Tes Potensi Skolastik (TPS) UTBK sebesar 600 untuk peserta program reguler atau 400 untuk peserta program afirmasi.

Selain nilai UTBK, bagi peserta Lulusan tahun 2020 dan sebelumnya, juga harus memiliki rata-rata nilai ujian pada ijazah tidak kurang dari 70,00 dengan skala 100,00.

Sementara calon lulusan tahun 2021 memiliki rata-rata nilai rapor untuk komponen pengetahuan pada 5 (lima) semester (semester gasal dan genap untuk kelas X dan XI serta semester gasal kelas XII) tidak kurang dari 70,00 dengan skala 100,00 dengan ketentuan pada saat pendaftaran ulang yang bersangkutan telah dinyatakan lulus dan memiliki rata-rata nilai ujian pada ijazah tidak kurang dari 70,00 dengan skala 100,00.

Baca juga: Syarat dan Cara Daftar Sekolah Tinggi BMKG 2022, Lulus Jadi CPNS

Alur Pendaftaran PKN STAN 2022

Melansir laman Dikdin.bkn.go.id, berikut alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan PKN STAN 2022 Kementerian Keuangan:

1. Akses portal

Pelamar mengakses portal Sekolah kedinasan di https://dikdin.bkn.go.id/

2. Buat Akun

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com