Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisuda UT Taiwan dan Korsel Jadi Kado Istimewa Hari Migran Internasional

Kompas.com - 19/12/2021, 09:40 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Universitas Terbuka (UT) melalui Pusat Pengelolaan Mahasiswa Luar Negeri (PPMLN), kembali menyelenggarakan wisuda bagi lulusan UT di Taiwan dan Korea Selatan, pada Sabtu 18 Desember 2021 dan Minggu 19 Desember 2021.

Lulusan UT kali ini berjumlah 77 orang dan semuanya adalah Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang sejak awal bekerja sambil mengikuti kuliah di UT.

Momen wisuda kali ini sangat spesial dan istimewa karena dilaksanakan bertepatan dengan peringatan Hari Migran Internasional, yang diperingati setiap tanggal 18 Desember yang tahun ini mengangkat tema "Migran Berdaya, Keluarga Sejahtera, Indonesia Jaya". 

Dari 77 lulusan tersebut, 43 lulusan mengikuti wisuda secara hybrid di Aula Kantor KDEI di Taiwan (18/12/)2021.

Sementara 34 lulusan di Korea Selatan mengikuti wisuda secara daring karena kasus Covid-19 yang sedang tinggi di Korea Selatan dan sebagian sudah kembali ke Tanah Air dan akan mengikuti wisuda dari Indonesia.

Dalam kesempatan ini, Kepala PPMLN Pardamean Daulay menyampaikan pelaksanaan wisuda ini sekalgus menjadi kado istimewa peringatan Hari Migran Internasional.

"Semoga pelaksanaan wisuda ini menjadi istimewa bagi pekerja migran di seluruh dunia, secara khusus bagi wisudawan yang hari ini akan menyandang gelar sarjana," ujar Pardamean.

"Gelar sarjana ini menjadi oleh-oleh yang akan Saudara bawa pulang ke Indonesia. Saudara telah diberi gelar Pahlawan Devisa dan kini menyandang gelar sarjana. Semoga ini menjadi batu loncatan Saudara untuk lebih berhasil di masa depan," harap Pardemean.

Lulusan terbaik UT Taiwan dan Korsel

Wakil Rektor IV, Rahmat Budiman berharap gelaran wisuda ini dapat menjadi inspirasi bagi pekerja migran Indonesia lainnya.

Baca juga: Wisuda XXI UMN, Rektor UMN: Lulusan Diminta Miliki Semangat Pembelajar

"Selamat atas kelulusan yang Saudara raih. Hari ini Saudara berhak menyandang gelar sarjana. Untuk meraih gelar tidak mudah, butuh perjuangan dan kerja keras, butuh kemandirian dan motivasi tiada henti," ungkap Rahmat Budiman.

Warek IV UT dalam kesempatan tersebut mengungkapkan, saat ini mahasiswa UT yang berkuliah dari luar negeri mencapai 2.245 mahasiswa di 45 negara, termasuk 213 mahasiswa di Taiwan dan 202 mahasiswa di Korea Selatan.

"Namun, jumlah mahasiswa tersebut rasanya masih kecil jika dibandingkan dengan data jumlah pekerja migran Indonesia yang mencapai 1,8 juta orang. Dari jumlah tersebut 90 persen di antaranya adalah lulusan SMA/SMK ke bawah sehingga potensi APK mahasiswa UT di luar negeri masih sangat terbuka," tegas Rahmat.

Dalam kesempatan wisuda, juga diumumkan lulusan terbaik UT Taiwan dan UT Korea Selatan. Mereka adalah:

Lulusan Terbaik UT Taiwan:

  1. Furaida Rahma, Prodi Manajemen, IPK 3.68
  2. Ajat Nurhidayat, Prodi Manajemen, IPK 3.43
  3. Santi Bangun, Prodi Manajemen, IPK 2.75

Lulusan Terbaik UT Korea Selatan:

  1. Aca Suarsa, Prodi Manajemen, IPK 3.68
  2. Rizki Nova Setyawan, Prodi Manajemen, IPK 3.55
  3. Sudadi, Prodi Manajemen, IPK 3.42

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com