Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER EDUKASI] Tanaman Pereda Asam Urat | Mahasiswa Dapat KIP Kuliah hingga Rp 12 Juta | PT Pos Buka Lowongan Kerja

Kompas.com - 25/03/2021, 20:47 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gaya hidup dan seiring bertambahnya usia, beragam keluhan penyakit bisa berdatangan. Salah satunya asam urat yang kerap mengganggu kenyamanan.

Guru Besar IPB University dari Departemen Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Prof Dyah Iswantini menjelaskan terdapat beberapa tanaman herbal yang dapat berkhasiat sebagai obat penyembuh asam urat.

Salah satunya, seledri dan tempuyung. Ternyata, informasi ini menyedot perhatian pembaca Kompas.com di kanal edukasi terutama terkait tanaman herbal

Lalu, berita kedua yang menyita perhatian adalah upaya Kemendikbud menaikkan dana bantuan dana KIP Kuliah 2021 mencapai Rp 2,5 triliun. Dengan jumlah penerima tetap sama sebanyak 200.000 mahasiswa.

Baca juga: Indofood Buka Lowongan Kerja 2021 untuk Lulusan SMA, D3-S1

Angka KIP Kuliah 2021 mengalami peningkatan bila dibanding tahun lalu. Dana KIP Kuliah 2021 yang mengalami peningkatan, membuat penyaluran kepada mahasiswa juga mengalami kenaikan di tahun ini.

Selain kedua isu utama tersebut, berita mengenai lowongan kerja di tahun 2021 oleh PT Pos Indonesia (Persero) bagi lulusan SMA/SMK hingga S1. Lowongan kerja yang sedang dibuka ini, akan ditempatkan di Kantor Pos Jombang.

Ketiga berita ini, menjadi artikel populer edukasi sepanjang Kamis (19/3/2021) sampai Kamis (25/3/2021).

Jangan sampai terlewatkan, berikut rangkuman berita terpopuler di kanal edukasi Kompas.com terkait tanaman herbal untuk asam urat, Mahasiswa dapat KIP Kuliah hingga Rp 12 juta dan Lowongan PT.Pos Indonesia

Baca juga: Lowongan Kerja Wings Group untuk Lulusan SMA/SMK, D3 dan S1-S2

1. Peneliti IPB: Tanaman Herbal Ini Berkhasiat Redakan Asam Urat

Ilustrasi SidaguriKompas.com Ilustrasi Sidaguri

Guru Besar IPB University dari Departemen Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Prof Dyah Iswantini menjelaskan terdapat beberapa tanaman herbal yang dapat berkhasiat sebagai obat penyembuh asam urat.

Ia menyebut, tanaman herbal lokal seperti sidaguri, kaya akan kandungan alkaloid dan tanin dan berkhasiat sebagai obat diuretik dan analgesik.

Baca juga: Guru Besar IPB Temukan Formula Minuman Penurun Gula Darah

Dengan tambahan seledri dan tempuyung, obat asam urat herbal tersebut bahkan dapat bersifat sama seperti allopurinol yang dapat menghambat enzim xanthin oksidase. Jika tertarik mengetahui lebih dalam tanaman herbal yang bisa mengatasi asam urat, klik tautan berikut ini.

2. Mahasiswa Dapat KIP Kuliah 2021 hingga Rp 12 Juta, Ini Cara Daftarnya

Tangkapan layar Mendikbud Nadiem Makarim saat Rapat Kerja bersama Komisi X DPR RI.DOK. KOMPAS.com/DIAN IHSAN Tangkapan layar Mendikbud Nadiem Makarim saat Rapat Kerja bersama Komisi X DPR RI.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ( Kemendikbud) memastikan bantuan KIP Kuliah naik. Per mahasiswa, kini nilainya tak lagi sama.

Mendikbud Nadiem Makarim mengatakan perbedaan penerimaan KIP, tergantung pada akreditasi dari program studi (Prodi) yang diambil oleh para mahasiswa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com