Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Beasiswa S1-S3 2023, Kuliah Gratis dan Terbuka untuk Semua Jurusan

KOMPAS.com - Program beasiswa ke luar negeri biasanya memiliki skema yang berbeda-beda. Ada yang dibiayai penuh, ada pula yang sebagian saja.

Ada pula yang beasiswa untuk jurusan tertentu saja. Ada pula beasiswa ke luar negeri yang berlaku untuk semua jurusan.

Melansir dari lembaga Study Overseas @kobieducation, Kamis (8/12/2022) ada 7 beasiswa penuh ke luar negeri yang bisa kamu pilih tanpa harus terikat ke jurusan tertentu.

Sehingga, kamu bisa bebas memilih jurusan kuliah sesuai keinginanmu.

7 beasiswa penuh ke luar negeri bebas pilih jurusan

1. LPDP Reguler

Beasiswa dari Kementerian Keuangan ini berlaku untuk jenjang S2/S3 dan berlaku di berbagai negara.

Persyaratan daftar beasiswa ini meliputi:

  • Sertifikat IELTS 6.5 (S2) dan 7.0 (S3)
  • Transkrip ijazah
  • Surat rekomendasi
  • Esai dan dokumen identitas
  • Mengisi aplikasi online
  • IPK minimal 3.0 (S2) dan 3.25 (S3)
  • Surat pernyataan

Informasi LPDP reguler bisa dilihat di link lpdp.kemenkeu.go.id

2. Fulbright Scholarship

Beasiswa ini untuk jenjang S2/S3 di Amerika Serikat. Selain memberikan pembiayaan penuh, beasiswa ini juga membebaskan pesertanya memilih jurusan kuliah.

Persyaratan mendaftar beasiswa Fullbright Scholarship meliputi:

  • Sertifikat bahasa Inggris IELTS 6.5 (S2) dan 7.0 (S3), TOEFL ITP 550 (S2) dan skor 575 untuk jenjang S3.
  • Transkrip ijazah
  • Surat rekomendasi
  • Esai
  • Mengisi form aplikasi
  • IPK minimal 3.0 (S2) dan 3.25 (S3)
  • KTP atau paspor
  • CV

Informasi mengenai beasiswa Fulbright Scholarship bisa dibaca di aminef.or.id

3. Knight Hennessy Fellowship

Beasiswa ini untuk program S2/S3 di Amerika Serikat. Knight Hennessy Fellowship memberikan pembiayaan penuh dan bebas memilih jurusan kuliah.

Persyaratan mendaftar beasiswa Knight Hennessy Fellowship ini meliputi:

  • Online application form
  • Resume
  • Transkrip nilai
  • Sertifikat Bahasa Inggris
  • Surat rekomendasi
  • Esai singkat

Informasi lengkapnya bisa dibaca di knight-hennessy.stanford.edu

4. MEXT Scholarship

Beasiswa ke Jepang ini juga membebaskan pesertanya untuk memilih jurusan kuliah. Beasiswa ini berlaku untuk jenjang S1/S2/S3.

Persyaratan mendaftar beasiswa ini meliputi:

  • Rencana riset
  • Esai singkat mengenai background pendidian dan riset
  • Sertifikat bahasa Inggris
  • Surat rekomendasi
  • Mengisi form tertulis

Informasi detail tentang MEXT Scholarship bisa dibaca di laman www.id.emb-japan.go.jp

5. MAECI Scholarship

Beasiswa ini khusus untuk program S3 di Italia. Selain mendapatkan pembiayaan penuh selama kuliah, beasiswa ini juga membebaskan pesertanya untuk memilih jurusan. 

Persyaratan mendaftar ini meliputi:

  • Application form
  • CV
  • Transkrip nilai
  • Sertifikat Bahasa Inggris (setara B2)
  • Riset proposal

Informasi mengenai MAECI Scholarship bisa dibaca di https://studyinitaly.esteri.it

6. Russian Government Scholarship

Beasiswa S1/S2/S3 ke Rusia ini juga masuk beasiswa yang bisa bebas pilih jurusan kuliah. Persyaratan mendaftar beasiswa ini meliputi

  • Application form
  • CV
  • Ijazah
  • Esai motivasi dan abstrak penelitian

7. Turkiye Burslari Scholarship

Beasiswa ke Turki untuk jenjang S1/S2/S3 ini juga jadi salah satu beasiswa ke luar negeri yang jadi favorit mahasiswa.

Selain memberikan pembiayaan penuh, beasiswa ini juga membebaskan para pendaftarnya untuk memilih jurusan kuliah.

Persyaratan mendaftar beasiswa ini meliputi:

  • Application form
  • CV
  • Ijazah
  • Esai motivasi dan abstrak penelitian

Informasinya bisa dibaca di www.turkiyeburslari.gov.tr

Itulah 7 beasiswa penuh S1-S3 ke luar negeri yang bebas pilih jurusan. Mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri bisa memanfaatkan beasiswa ini dan bebas memilih jurusan kuliah yang diinginkan.

https://www.kompas.com/edu/read/2022/12/08/094500271/7-beasiswa-s1-s3-2023-kuliah-gratis-dan-terbuka-untuk-semua-jurusan

Terkini Lainnya

15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

Edu
Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Edu
Gelar 'Mini Workshop', Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan 'Customer Experience'

Gelar "Mini Workshop", Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan "Customer Experience"

Edu
Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Edu
7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

Edu
11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

Edu
UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

Edu
PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

Edu
Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Edu
Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Edu
20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

Edu
Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Edu
LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

Edu
BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

Edu
Lebih dari Sekadar Akademik, Sekolah Pribadi Depok Bentuk Karakter dan Masa Depan Siswa

Lebih dari Sekadar Akademik, Sekolah Pribadi Depok Bentuk Karakter dan Masa Depan Siswa

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke