Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Operasional KRL Yogyakarta-Palur dan Prameks Selama Libur Lebaran 2024

Kompas.com - 05/04/2024, 14:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - KAI Commuter menambah jumlah perjalanan Kereta Rel Listrik (KRL) wilayah Yogyakarta-Palur dan Prameks Yogyakarta-Kutoarjo selama periode Lebaran 2024.

Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba menjelaskan, penampahan perjalanan ini sebagai respons atas hasil survei yang dilakukan Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terkait Pergerakan Pemudik pada Lebaran Tahun 2024.

"Dalam survei tersebut, Provinsi Jawa Tengah merupakan provinsi tujuan utama pemudik yang diprediksi (dilewari) sebanyak 61,6 juta orang atau sebesar 31,6 persen dari total pemudik (Indonesia)," ujar Anne dalam rilis resminya.

Selain itu, penambahan perjalanan KRL juga dibuat untuk memudahkan pemudik yang akan melanjutkan perjalanannya menuju daerah sekitar Yogyakarta, Solo, dan Karangayar, Jawa Tengah.

"Seperti yang diketahui bersama, Yogyakarta merupakan salah satu daerah tujuan pemudik yang berasal dari Jakarta, Bandung, atau Surabaya pada Angkutan Lebaran 2024," tambahnya.

Baca juga: Aturan Buka Puasa dalam KRL, LRT, MRT, dan TransJakarta


Jadwal operasional KRL Lebaran 2024

Pada masa Lebaran 2024, KAI Commuter akan mengoperasikan enam jadwal perjalanan tambahan untuk Commuter Line atau KRL Yogyakarta menjadi 30 perjalanan.

Tak hanya itu, perjalanan Commuter Line Prameks juga ditambah empat perjalanan menjadi total 12 perjalanan per hari.

Penambahan perjalanan Commuter Line Yogyakarta-Palur PP tersebut berlaku mulai 6-18 April 2024.

Sementara pemberlakukan tambahan perjalanan Commuter Line Prameks Yogyakarta-Kutoarjo PP mulai 5-16 April 2024.

Selain penambahan jadwal perjalanan, KAI Commuter juga menambah jam operasional kereta mulai pukul 04.55 WIB sampai 22.35 WIB.

"Diharapkan dapat mengakomodir dan memudahkan para pengguna musiman dan masyarakat sekitar stasiun-stasiun Commuter Line dalam melakukan mobilisasi selama hari raya Idul Fitri tahun ini," ujar Anne.

Baca juga: Jadwal Operasional LRT Jabodebek Selama Libur Lebaran 2024

Berikut jadwal perjalanan tambahan KRL Yogyakarta-Palur selama libur Lebaran 2024.

Jadwal operasional KRL Yogyakarta-Palur dan Prameks Yogyakarta-Kutoarjo selama libur Lebaran 2024.Dok. KAI Jadwal operasional KRL Yogyakarta-Palur dan Prameks Yogyakarta-Kutoarjo selama libur Lebaran 2024.
Berikut jadwal perjalanan tambahan Prameks Yogyakarta-Kutoarjo selama libur Lebaran 2024.

Jadwal operasional KRL Yogyakarta-Palur dan Prameks Yogyakarta-Kutoarjo selama libur Lebaran 2024.Dok. KAI Jadwal operasional KRL Yogyakarta-Palur dan Prameks Yogyakarta-Kutoarjo selama libur Lebaran 2024.

Baca juga: Gamis Shimmer Laris Manis, Jadi Tren Baju Lebaran 2024?

Jumlah pengguna selama Lebaran 2024 naik

Sementara itu, KAI Commuter mencatat volume pengguna KRL Yogyakarta pada Lebaran 2024 diproyeksikan naik 13 persen atau sebanyak 507.262 orang.

Puncak volume penumpang diperkirakan terjadi pada Sabtu (13/4/2024) mencapai 38.696 orang.

Halaman:

Terkini Lainnya

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Tren
Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Tren
7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

Tren
Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Tren
Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Tren
Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Tren
Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Tren
Kisah Omar, Hilang Selama 26 Tahun, Ditemukan Hanya 200 Meter dari Rumahnya

Kisah Omar, Hilang Selama 26 Tahun, Ditemukan Hanya 200 Meter dari Rumahnya

Tren
Naik Rp 13,4 Miliar Selama 2023, Berikut Rincian Harta Kekayaan Jokowi

Naik Rp 13,4 Miliar Selama 2023, Berikut Rincian Harta Kekayaan Jokowi

Tren
Mengenal PTN BLU di Indonesia: Daftar Kampus dan Bedanya dari PTN BH

Mengenal PTN BLU di Indonesia: Daftar Kampus dan Bedanya dari PTN BH

Tren
Kevin Sanjaya Resmi Nyatakan Pensiun Dini dari Bulu Tangkis, Ini Alasannya

Kevin Sanjaya Resmi Nyatakan Pensiun Dini dari Bulu Tangkis, Ini Alasannya

Tren
Serba-serbi Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024: Prodi, Formasi, dan Penempatan

Serba-serbi Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024: Prodi, Formasi, dan Penempatan

Tren
Siasat SYL 'Peras' Pejabat Kementan, Ancam Copot Jabatan, dan Paksa Mengundurkan Diri

Siasat SYL "Peras" Pejabat Kementan, Ancam Copot Jabatan, dan Paksa Mengundurkan Diri

Tren
Cara Daftar Sekolah Kedinasan STMKG, STIN, dan STIS 2024

Cara Daftar Sekolah Kedinasan STMKG, STIN, dan STIS 2024

Tren
Ramai-ramai Tolak RUU Penyiaran yang Berpotensi Ancam Kebebasan Pers...

Ramai-ramai Tolak RUU Penyiaran yang Berpotensi Ancam Kebebasan Pers...

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com