Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa yang Terjadi Saat Minum Kopi dalam Keadaan Perut Kosong?

Kompas.com - 03/03/2023, 07:05 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Banyak orang memilih untuk menikmati secangkir kopi di pagi hari sebelum melakukan aktivitas.

Hal ini lantaran kopi dinilai dapat memberikan banyak manfaat kesehatan untuk tubuh, mulai dari meningkatkan suasana hati, membantu agar tetap terjaga, dan lainnya.

Untuk beberapa alasan itu, banyak orang yang memilih untuk menikmati kopi di pagi hari dan melewatkan sarapan.

Namun, sebagian orang juga menganggap bahwa minum kopi dalam keadaan perut kosong itu tidak baik. Benarkah hal itu?

Baca juga: 11 Manfaat Kopi bagi Kesehatan Tubuh, Melindungi Hati hingga Tingkatkan Fungsi Otak

Minum kopi saat perut kosong

Dilansir dari India Today, sebuah studi menunjukkan, kecepatan metabolisme kafein memiliki dampak yang berbeda pada setiap individu dan bergantung juga pada variasi genetiknya.

Inilah sebabnya, mengapa beberapa orang yang minum kopi di pagi hari dalam keadaan perut kosong mungkin akan mendapatkan dorongan buang air besar, sedangkan untuk yang lain mungkin tidak memiliki efek sama sekali.

"Biasanya orang minum kopi di pagi hari untuk meningkatkan mood mereka untuk melakukan berbagai fungsi. Banyak juga penggemar fitnes meminum kopi karena meningkatkan performa olahraga mereka," ujar Edwina Raj, Kepala Nutrisi & Diet Klinis, Rumah Sakit Aster CMI, Bangalore.

Baca juga: 9 Manfaat Minum Kopi untuk Kesehatan, Salah Satunya Memperpanjang Umur

Namun di sisi lain, orang yang memiliki gangguan lambung yang parah, sakit maag atau sindrom iritasi usus dianjurkan untuk tidak mengkonsumsi kafein secara berlebihan atau menjadikannya hal pertama yang mereka minum di pagi hari karena dapat meningkatkan sekresi lambung.

Bagi mereka yang memiliki masalah lambung, kopi bisa memicu produksi asam lambung.

Untuk itu, Anda mungkin perlu mengencerkannya sedikit dengan menambahkan susu. Hal ini bisa menjadi pilihan yang lebih aman.

Selain itu, Raj juga menyarankan untuk tidak membuat jarak yang panjang antara minum kopi dengan makanan pertama di hari itu.

"Seharusnya tidak ada jarak yang panjang antara secangkir kopi dan makanan pertama. Hal ini karena kafein tetap berada di dalam tubuh dan bisa berdampak selama berjam-jam," katanya.

Baca juga: 6 Cara Sehat Minum Kopi

Bagaimana kopi mempengaruhi usus?

Manfaat kopi bagi kesehatan tubuh.Andrew Neel/ Pexels Manfaat kopi bagi kesehatan tubuh.
Dikutip dari New York Times, Kepala Bagian Penyakit di Pusat Medis Universitas Baylor di Dallas Byron Cryer mengatakan, sebuah studi yang dilakukan pada 2013 kepada lebih dari 8.000 orang yang tinggal di Jepang, tidak menemukan hubungan yang signifikan antara konsumsi kopi dan pembentukan maag di perut atau usus.

Meskipun begitu, kopi memiliki efek pada usus yang dapat mempercepat usus besar dan menyebabkan buang air besar, dan kopi meningkatkan produksi asam di perut.

Di luar usus, kafein dari kopi diketahui dapat meningkatkan detak jantung dan tekanan darah. Sehingga, jika Anda meminumnya terlalu dekat dengan waktu tidur, maka hal itu bisa mengganggu tidur.

Halaman:

Terkini Lainnya

7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

Tren
Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Tren
Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Tren
Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Tren
Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Tren
10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

Tren
Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal 'Grammar'

Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal "Grammar"

Tren
Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Tren
Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Tren
Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Tren
Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Tren
Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Tren
Bisakah BPJS Kesehatan Digunakan di Luar Kota Tanpa Pindah Faskes?

Bisakah BPJS Kesehatan Digunakan di Luar Kota Tanpa Pindah Faskes?

Tren
BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia pada April 2024

BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia pada April 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com