Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Unggahan Telur Asin Berwarna Merah, Apakah Bisa Dikonsumsi?

Kompas.com - 10/11/2022, 08:05 WIB
Alinda Hardiantoro,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Unggahan twit soal telur asin yang berwarna merah viral di media sosial.

Twit itu diunggah oleh akun ini pada Rabu (9/11/2022) pagi.

"Sender kemaren beli telor asin, ternyata ada merah2nya gini. Kira2 aman dimakan ngga ya?" tulis pengunggah.

Dalam posting tersebut, pengunggah juga mencantumkan sebauh foto yang memperlihatkan sebutir telur asin.

Baca juga: Bahaya Mencuci Telur Sebelum Disimpan, Sudah Tahu?

Warna telur itu dominan terang. Namun, di bagian tengahnya terdapat bercak merah yang cukup lebar. Bercak merah itu tampak tidak beraturan.

Warganet ikut berkomentar di unggahan tersebut.

Mereka juga keheranan dengan bercak merah di telur asin itu. Pasalnya, telur asin pada umumnya memiliki warna putih bersih dan kuning di bagian dalamnya.

"Knp ya itu?" tanya akun ini.

"Kalo ragu ga usah dimakan, basic rules klo sesuatu tidak sesuai semestinya, pasti ada something wrong," tulis warganet lainnya.

Baca juga: Kenaikan Harga Telur, Bansos, dan Pernyataan Mendag Zulkifli Hasan


Lalu, mengapa telur asin itu bisa berwarna merah, dan apakah telur seperti itu layak untuk dikonsumsi?

Penjelasan Kementan

Saat dikonfirmasi, Humas Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Kementerian Pertanian (Kementan) Aryani Gumelar menduga penyebab warna merah di telur asin itu adalah karena penambahan pewarna.

"Bisa jadi karena penambahan pewarna sudan red (merah)," ungkapnya kepada Kompas.com, Rabu (9/11/2022).

Menurutnya, penggunaan pewarna baik Sudan I, II, maupun III adalah senyawa golongan azo yang umum dipakai dalam industri seperti untuk pewarnaan bahan bakar.

Dilansir dari laman BPOM, pewarna sudan ini merupakan golongan pewarna yang tidak boleh dipakai, terutama pada makanan.

Pasalnya, penggunaan pewarna ini bisa menimbulkan gangguan kesehatan baik fungsi ginjal kerusakan hati maupun kanker.

Baca juga: Cek, Ini Daftar 69 Obat Sirup yang Izin Edarnya Dicabut BPOM

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Cara Meluruskan Arah Kiblat Saat Matahari di Atas Kabah Hari Ini

Cara Meluruskan Arah Kiblat Saat Matahari di Atas Kabah Hari Ini

Tren
18 Tahun Silam Yogyakarta Diguncang Gempa M 5,9, Ribuan Orang Meninggal Dunia

18 Tahun Silam Yogyakarta Diguncang Gempa M 5,9, Ribuan Orang Meninggal Dunia

Tren
Apa yang Terjadi jika Tidak Membayar Denda Tilang Elektronik?

Apa yang Terjadi jika Tidak Membayar Denda Tilang Elektronik?

Tren
4 Pilihan Ikan Tinggi Seng, Bantu Cegah Infeksi Penyakit

4 Pilihan Ikan Tinggi Seng, Bantu Cegah Infeksi Penyakit

Tren
5 Update Pembunuhan Vina: Pegi Bantah Jadi Pelaku dan Respons Keluarga

5 Update Pembunuhan Vina: Pegi Bantah Jadi Pelaku dan Respons Keluarga

Tren
Batas Usia Pensiun Karyawan Swasta untuk Hitung Uang Pesangon Pensiunan

Batas Usia Pensiun Karyawan Swasta untuk Hitung Uang Pesangon Pensiunan

Tren
Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Apa Saja?

Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Apa Saja?

Tren
Air Rendaman dan Rebusan untuk Menurunkan Berat Badan, Cocok Diminum Saat Cuaca Panas

Air Rendaman dan Rebusan untuk Menurunkan Berat Badan, Cocok Diminum Saat Cuaca Panas

Tren
Prakiraan BMKG: Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 27-28 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir pada 27-28 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Taruna TNI Harus Pakai Seragam ke Mal dan Bioskop? | Apa Tugas Densus 88?

[POPULER TREN] Taruna TNI Harus Pakai Seragam ke Mal dan Bioskop? | Apa Tugas Densus 88?

Tren
Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Tren
Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiannya Diikuti Ratusan Orang

Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiannya Diikuti Ratusan Orang

Tren
Gratis, Ini 3 Jenis Layanan yang Ditanggung BPJS Kesehatan Sesuai Perpres Terbaru

Gratis, Ini 3 Jenis Layanan yang Ditanggung BPJS Kesehatan Sesuai Perpres Terbaru

Tren
Respons Kemenkominfo soal Akun Media Sosial Kampus Jadi Sasaran Peretasan Judi Online

Respons Kemenkominfo soal Akun Media Sosial Kampus Jadi Sasaran Peretasan Judi Online

Tren
Ketahui, Ini 8 Suplemen yang Bisa Sebabkan Sakit Perut

Ketahui, Ini 8 Suplemen yang Bisa Sebabkan Sakit Perut

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com