Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Meramu Es Kopi ala Barista

Kompas.com - 23/09/2021, 14:15 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Es kopi selalu enak dinikmati di siang hari. Wangi kopi yang berpadu dengan susu dingin, bisa menghilangkan dahaga sekaligus mendongkrak mood.

Namun seringnya, ketika kita meramu es kopi di dapur sendiri, kita tak bisa mendapatkan minuman yang senikmat es kopi di kedai-kedai kopi.

Meski bahan dan takaran yang digunakan sudah sama persis, namun aroma dan cita rasa tetap jauh berbeda.

Jika Anda ingin menyeduh dan menyajikan es kopi layaknya minuman di kafe-kafe mahal, Anda harus meraciknya dengan cara layaknya tangan-tangan barista.

Tips ini tak membutuhkan mesin kopi berharga belasan atau puluhan juta rupiah. Jadi siapapun dan dimana pun, bisa menyajikan es kopi layaknya es kopi olahan para barista.

Baca juga: Makanan yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Bersama Kopi Pagi

Dilansir dari laman The Kitchn, dalam meramu es kopi, para barista mengingatkan untuk tak melupakan proses mengocok ramuan kopi.

Mengocok kopi dan susu dalam botol shaker akan melahirkan gelembung udara kecil-kecil yang membuat larutan menjadi lebih ringan dan mengembang creamy.

Proses mengocok kopi di sini adalah yang akan menentukan tekstur dari sajian es kopi yang ada.

Jika Anda hanya mengaduknya menggunakan sendok, maka tak akan tersaji sajian kopi yang creamy dan ringan disesap mulut.

Baca juga: Mana yang Lebih Sehat, Kopi Panas atau Kopi Dingin?

Manfaat mengocok es kopi

Proses mengocok larutan kopi menentukan tekstur dari es kopi yang akan tersaji.Unsplash/Kike Salazar Proses mengocok larutan kopi menentukan tekstur dari es kopi yang akan tersaji.
Ketika Anda meramu seduhan kopi arabika atau robusta dengan susu dan krim kemudian mengocoknya di botol shaker, Anda akan mendapatkan segelas es kopi yang lebih lembut juga creamy.

Inilah tiga manfaat mengocok es kopi:

1. Mendinginkan kopi lebih cepat

Ketika Anda mencampur kopi, susu, krim dan es batu dalam botol shaker kemudian mengocoknya selama beberapa menit, Anda akan membuat larutan es kopi menjadi lebih cepat dingin.

2. Melarutkan zat gula dengan mudah

Meski berupa cairan, namun simple sirup dan madu tetap susah larut jika dimasukkan ke dalam minuman dingin.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com