Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

NASA dan Nokia Akan Bangun Jaringan 4G di Bulan

Kompas.com - 20/10/2020, 19:03 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Perusahaan Nokia berencana melakukan ekspansi. Tak tanggung-tanggung, di tengah meredupnya pamor ponsel Nokia, perusahaan ini berencana melakukan ekspansi ke luar angkasa.

Melansir The Guardian, produsen manufaktur asal Finlandia itu, menyebutkan, pihaknya telah dipilih oleh Badan Antariksa AS (NASA) untuk membangun jaringan 4G di permukaan Bulan.

Hal ini sebagai bagian dari rencana NASA untuk menghadirkan manusia di Bulan agar bisa bertahan dalam jangka panjang pada tahun 2030.

Salah satu divisi di Nokia yang akan menangani ini, Bell Labs, akan bermitra dengan perusahaan rekayasa luar angkasa Institute Machines dalam membangun jaringan 4G-LTE.

Peralatan jaringan Nokia akan dipasang dari jarak jauh di permukaan Bulan menggunakan gerbong Bulan yang dibuat oleh Institut Machines pada akhir tahun 2022.

"Jaringan akan mengonfigurasi sendiri setelah penyebaran," demikian Nokia dalam sebuah pernyataannya.

Jaringan Nokia akan menyediakan kemampuan komunikasi penting untuk tugas-tugas yang perlu dilakukan astronot.

Baca juga: NASA Belum bisa Temukan Kebocoran Udara di Stasiun Luar Angkasa

Tugas itu, di antaranya, kendali jarak jauh penjelajah Bulan, navigasi waktu, dan streaming video.

Nokia juga menyebut nantinya peralatan 4G dapat diperbarui ke jaringan 5G super cepat di masa depan.

Jaringan seluler Bulan akan dirancang khusus menahan kekhasan permukaan Bulan seperti suhu ekstrem, radiasi, dan ruang hampa.

Selain itu, memastikannya berfungsi selama pendaratan dan peluncuran roket yang akan menggetarkan bulan.

Jika jaringan 4G Bumi didukung menara seluler raksasa serta pembangkit listrik dan radio yang sangat besar, maka jaringan 4G di Bulan akan memakai teknologi sel kecil yang jangkauannya terbatas, tetapi menggunakan daya yang jauh lebih sedikit dibanding menara seluler.

Hal ini akan lebih ringkas dikemas dalam kapal roket.

Teknologi sel kecil ini saat ini telah dipakai untuk jaringan 5G di seluruh dunia.

Baca juga: NASA Umumkan Koalisi Antariksa Perjanjian Artemis dengan 8 Negara

Harapan NASA

Mengutip CNNNASA telah memberikan 370 juta dollar AS kepada banyak perusahaan untuk mengembangkan teknologi di permukaan Bulan.

Halaman:

Terkini Lainnya

Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Tren
Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Tren
Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Tren
Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Tren
Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com