Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sumber Dana Perang Revolusi Kemerdekaan di Jawa

Kompas.com - 10/06/2023, 14:00 WIB
Susanto Jumaidi,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setelah Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya pada 17 Agustsus 1945, Belanda datang kembali ke Indonesia.

Kedatangan Belanda dalam wacana rekolonialisasi ini tentunya ditentang oleh para rakyat Indonesia yang kemudian melakukan perlawanan.

Semangat mempertahankan kemerdekaan berkobar di setiap jiwa masyarakat Indonesia sehingga terjadilah banyak pertempuran yang memakan dana besar sepanjang tahun 1945-1949.

Di antara peperangan besar pada masa tersebut adalah masa-masa Agresi Militer Belanda yang pertama dan kedua.

Baca juga: Rangkuman Agresi Militer Belanda I dan II

Mengingat Indonesia kala itu baru merdeka, lantas dari mana pejuang Indonesia mendapatkan dana selama peperangan tersebut?

Selain mengandalkan kebijakan ekonomi perang, berbagai cara ditempuh mulai dari donasi dari konglomerat, pertunjukan amal, ataupun ditempuh dengan cara kasar.

Baca juga: Ekonomi Perang: Pengertian, Tujuan, Ciri-ciri, dan Contohnya

Donasi Konglomerat

Berbagai badan usaha kala itu banyak yang membuka donasi seperti yang dilakukan Pers Kedaulatan Rakyat yang berpusat di Yogyakarta.

Selain memajang iklan donasi di medianya, Pikiran Rakyat juga aktif menyalurkan uang masuk dari donatur untuk kebutuhan dana perang indonesia.

Hasil dari donasi ini kemudian disalurkan kepada pemerintah Indonesia, badan perjuangan, ataupun kepada palang merah.

Media-media kala itu juga aktif menyebarkan donasi secara internasional untuk kebutuhan perang Indonesia.

Baca juga: Fungsi Pers pada Zaman Pergerakan Nasional

Pertunjukan Seni Amal

Kelompok-kelompok pegiat seni kala itu melakukan galang dana lewat pertunjukan seni amal berupa teater, sulap, ludruk, dan sebagainya.

Salah satunya dilakukan Rukun Kampung Jogonegaran pada 14 November 1945 di Yogyakarta yang mengadakan pertunjukan sandiwara berjudul Pemberontakan Rakyat.

Kelompok lain yang melakukan hal serupa misalnya adalah Krido Budoyo dan Sekar Mulyo yang menggalang dana lewat seni ludruk di Malang.

Hasil dari pertunjukan-pertunjukan ini nantinya biasanya disumbangkan setengahnya kepada badan perjuangan dan sisanya untuk keperluan mereka.

Baca juga: Sejarah dan Asal-usul Ludruk

Aksi Boikot

Selain dengan dua cara di atas, para pejuang Indonesia juga melakukan upaya pemenuhan kebutuhan perang melalui upaya kekerasan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Peristiwa Haur Koneng 1993

Peristiwa Haur Koneng 1993

Stori
Tragedi Waduk Nipah 1993

Tragedi Waduk Nipah 1993

Stori
Bataviasche Nouvelles, Surat Kabar Pertama di Indonesia

Bataviasche Nouvelles, Surat Kabar Pertama di Indonesia

Stori
Waisak, seperti Maulid dan Isra Miraj Bersamaan

Waisak, seperti Maulid dan Isra Miraj Bersamaan

Stori
Ide-Ide Pembaruan Sultan Mahmud II

Ide-Ide Pembaruan Sultan Mahmud II

Stori
Perlawanan Kakiali terhadap VOC

Perlawanan Kakiali terhadap VOC

Stori
Jayeng Sekar, Organisasi Kepolisian Bentukan Daendels

Jayeng Sekar, Organisasi Kepolisian Bentukan Daendels

Stori
Abu Dujanah, Sahabat yang Membuat Nabi Muhammad Menangis

Abu Dujanah, Sahabat yang Membuat Nabi Muhammad Menangis

Stori
6 Peninggalan Kerajaan Ternate

6 Peninggalan Kerajaan Ternate

Stori
Alasan Umar bin Abdul Aziz Memerintahkan Pembukuan Hadis

Alasan Umar bin Abdul Aziz Memerintahkan Pembukuan Hadis

Stori
Pablo Picasso, Pelopor Karya Seni Rupa Kubisme

Pablo Picasso, Pelopor Karya Seni Rupa Kubisme

Stori
Perbedaan Presiden dan Pemimpin Tertinggi Iran

Perbedaan Presiden dan Pemimpin Tertinggi Iran

Stori
Sejarah Hari Kebangkitan Nasional

Sejarah Hari Kebangkitan Nasional

Stori
4 Pahlawan Perempuan dari Jawa Tengah

4 Pahlawan Perempuan dari Jawa Tengah

Stori
Biografi Sitor Situmorang, Sastrawan Angkatan 45

Biografi Sitor Situmorang, Sastrawan Angkatan 45

Stori
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com