Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/01/2020, 05:59 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Shaquille O'Neal terpukul mendengar kabar mantan rekan satu timnya di LA Lakers, Kobe Bryant, tewas dalam kecelakaan helikopter.

Kobe Bryant tewas pada usia 41 tahun saat menumpangi helikopter di California, Amerika Serikat, Minggu (26/1/2020).

Dalam laporan TMZ, lima orang dikabarkan tewas dalam kecelakaan tersebut, termasuk anak putri Bryant, Gianna "Gigi" Maria Onroe.

Mendengar kabar ini, O'Neal merasa sangat terpukul karena kehilangan dua orang yang dicintainya dalam waktu yang bersamaan.

Baca juga: Putri Kobe Bryant Turut Tewas dalam Kecelakaan Helikopter

O'Neal mengungkapkan hal itu di akun Twitter pribadi dengan mengunggah empat foto saat masih bersama Bryant.

"Saya kehabisan kata-kata untuk mengungkapkan rasa sakit dengan tragedi ini. Saya kehilangan Gigi dan saudara saya, Bryant," kata O'Neal.

"Saya mencintai kalian berdua. Saya turut berdukacita untuk keluarga Bryant dan penumpang lainnya," ujar O'Neal menambahkan.

"Saya sangat terpukul sekarang," tutur O'Neal.

Baca juga: Kobe Bryant Tewas Kecelakaan Helikopter, Pemain NBA Sulit Terima Kenyataan

O'Neal pantas sangat terpukul karena Bryant adalah sosok yang sangat berpengaruh dalam kariernya.

Bryant dan O'Neal semasa masih bermain terkenal sebagai salah satu duo terbaik dalam sejarah NBA.

Kedua pemain ini delapan tahun bermain bersama di LA Lakers sejak 1996. Saat itu O'Neal didatangkan LA Lakers dari Orlando Magic sementara Bryant baru lulus dari SMA.

Duo Bryant-O'Neal mencapai puncaknya pada musim keempat di NBA tahun 2000.

Baca juga: Kobe Bryant Meninggal Dunia, Berikut Torehan Prestasi dalam Kariernya

Kombinasi Bryant dan O'Neal membuat LA Lakers mencatatkan comeback pada pertandingan ketujuh final Wilayah Barat melawan Portland Trail Blazers.

Di partai final NBA, Bryant dan O'Neal meraih gelar juara pertamanya setelah membantu LA Lakers mengalahkan Indiana Pacers 4-2.

Bryant-O'Neal semakin tak terbendung pada dua musim selanjutnya dan berhasil meraih tiga gelar juara beruntun pada tahun 2001 dan 2002.

Secara keseluruhan, Bryant dan O'Neal pernah tampil empat kali di final NBA dan hanya gagal sekali pada musim 2004.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com