Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahapan dalam Membuat Teks Laporan Hasil Observasi

Kompas.com - 28/01/2023, 08:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Teks laporan hasil observasi adalah teks yang memuat penjelasan atau pernyataan umum dari hasil pengamatan.

Isi teks ini berfokus pada deskripsi obyek, seperti bentuk, ciri umum, dan sifat-sifatnya. Obyek yang dimaksud adalah benda, tumbuhan, hewan, serta peristiwa.

Dikutip dari buku Teks Laporan Hasil Observasi dan Teks Eksposisi (2022) oleh Dinda Husnul Hotimah, teks laporan hasil observasi didasarkan pada data dan fakta.

Kedua hal tersebut hanya bisa diperoleh lewat pengamatan obyek. Baru setelah itu, laporan dapat disusun.

Langkah-langkah menyusun teks laporan hasil observasi

Penyusunan teks laporan hasil observasi harus dilakukan dengan tepat. Agar pembaca paham dan mengerti isi teksnya.

Tuliskan tahapan dalam membuat teks laporan hasil observasi

Dilansir dari buku Mengonstruksi Laporan Hasil Observasi (2021) karya Narfa, menurut Keraf, berikut tahapan membuat teks laporan hasil observasi:

  • Merumuskan tema yang akan ditulis

Langkah pertama yang harus dilakukan saat menyusun teks laporan hasil observasi ialah menentukan temanya.

Baca juga: Ciri Kebahasaan Teks Laporan Hasil Observasi

Penentuan ini bisa dilakukan dengan memutuskan obyek apa yang akan diamati. Misal hewan, manusia, tumbuhan, sepatu, buku, dan sebagainya.

Selain benda hidup, fenomena atau peristiwa juga bisa diangkat menjadi obyek pengamatan. Contoh peristiwa sosial serta alam.

  • Menyusun kerangka

Langkah-langkah menyusun teks laporan hasil observasi berikutnya adalah menyusun kerangka teks, meliputi definisi umum, deskripsi bagian, serta deskripsi manfaat.

Dalam penyusunan teks, kerangka diperlukan untuk mempermudah penulis atau pengamat memutuskan apa saja yang akan diamati dari sebuah obyek.

  • Mengembangkan kerangka teks

Setelah menyusun kerangka, tahapan berikutnya ialah mengembangkan kerangka teks menggunakan data dan fakta.

Cara mengembangkannya, yakni dengan menaruh poin utama di bagian awal paragraf, diikuti bagian penjelasan.

Baca juga: Contoh Teks Laporan Hasil Observasi

  • Melengkapi isi teks dengan unsur kebahasaan

Tahapan membuat teks laporan hasil observasi yang terakhir ialah melengkapi isi teks menggunakan unsur kebahasaan.

Tujuannya agar hasil teks lebih maksimal dan sesuai kaidah yang berlaku. Tahapan ini juga dibarengi dengan penyuntingan karya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com