Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/10/2023, 15:30 WIB
Monika Novena,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Anda mungkin berpikir semua hewan vertebrata darat memiliki empat kaki, mulai dari sapi di ladang hingga singa di benua Afrika.

Namun ternyata ada satu hewan yang masuk dalam kategori berkaki lima, hewan apa itu?

Dikutip dari IFL Science, Sabtu (14/10/2023) hewan berkaki lima itu adalah kanguru merah (Osphranter rufus).

Lantas, mengapa kanguru disebut sebagai hewan berkaki lima?

Baca juga: Apakah Ada Hewan yang Lebih Menakutkan dari Singa?

Hewan berkaki lima

Sebuah penelitian yang dipublikasikasi di jurnal Biology Letter menemukan seekor kanguru yang berjalan menggunakan ekornya untuk mendorong dirinya ke depan.

Meski kanguru terkenal suka berpindah-pindah, tim sebenarnya menemukan mereka menghabiskan lebih banyak waktu untuk berjalan-jalan.

Peneliti menemukan bahwa ekor kanguru bekerja sama kerasnya dengan kaki manusia yang berjalan dengan kecepatan yang sama.

Peneliti menyebut gaya berjalan hewan ini dengan 'pentapedal'.

Ekor kanguru penuh dengan 20 tulang belakang dengan artikulasi dan otot tebal.

Jaringan otot kanguru pun penuh dengan mitokondria yang membantu mengubah nutrisi menjadi energi untuk menggerakkan penggunaan anggota tubuh ekstra pada hewan ini.

Baca juga: Apakah Ada Hewan yang Lebih Besar dari Paus Biru?

 

"Kami menemukan bahwa ketika kanguru berjalan secara pentapedal, mereka menggunakan ekornya seperti halnya kaki," kata Max Donelan, insinyur biomedis di Simon Fraser University di Burnaby, Kanada.

Oleh karenanya, dalam studi itu peneliti menyebut ekor bukan sekedar alat bantu keseimbangan melainkan bagian penting dalam cara kanguru berjalan.

Tim menemukan bahwa ekor bertanggung jawab atas kekuatan pendorong yang sama besarnya dengan gabungan keempat anggota tubuh lainnya.

“Sebuah motor untuk mengangkat dan membantu mempercepat tubuh kanguru,” kata rekan penulis studi Shawn O’Connor dari Simon Fraser University di British Columbia, Kanada.

Peneliti berpendapat pula spesies kanguru lain seperti kanguru abu-abu dan walabi yang lebih kecil tidak menggunakan ekornya, jadi penulis menyimpulkan, kanguru merah adalah satu-satunya hewan vertebrata berkaki lima di planet ini.

Baca juga: Apakah Ada Hewan yang Tetap Awet Muda?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com