Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Tak Ada Novi Amelia Lagi, Kenali Penyebab dan Ciri Seseorang Ingin Bunuh Diri

Kompas.com - 18/02/2022, 19:28 WIB
Ellyvon Pranita,
Shierine Wangsa Wibawa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Model Novi Amelia atau yang bernama asli Linda Astuti ditemukan tewas bunuh diri dengan melompat dari lantai delapan Tower Raflesia di komplek apartemen Kalibata City, Rabu (16/2/2022).

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih mendalami motif bunuh diri Novi. Namun semasa hidupnya, Novi memang diketahui mengalami gangguan kejiwaan, mulai dari depresi hingga skizofrenia.

Belajar dari kepergian Novi Amelia, mari mengetahui penyebab dan ciri seseorang yang memiliki keinginan bunuh diri agar tidak terjadi kasus serupa di sekitar kita.

Penyebab ingin bunuh diri

Ketua Umum Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia, Dr Indria Laksmi Gamayanti MSi.,Psikolog mengatakan, percobaan bunuh diri memang cenderung meningkat dalam situasi pandemi ini karena banyak penyebab atau pemicunya.

Baca juga: Depresi Bisa Memicu Bunuh Diri, Waspadai Gejalanya

"Kami menemukan adanya peningkatan mereka yang mengalami gangguan psikologis, rentan stres, depresi, bahkan terancam bbunuh diri," kata Indria dalam pemberitaan Kompas.com, edisi 22 September 2021.

Berikut adalah beberapa hal yang dapat menyebabkan seseorang memiliki keinginan kuat untuk melakukan bunuh diri, yakni:

1. Kesepian

2. Merasa tidak dibutuhkan atau tidak berguna

3. Lelah dengan kehidupan

4. Putus asa

5. Tidak ada yang mendukung atau merasa tidak ada yang peduli

6. Merasa dijauhi teman atau kerabat

7. Perasaan tertekan

Selain beberapa penyebab bunuh diri di atas, ada juga hal-hal yang bisa membuat risiko bunuh diri semakin berat. 

Pertama adalah perlakuan yang diskriminatif, judgemental, dan menyakitkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com