Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Lama Isolasi Mandiri Pasien Covid-19, Ini Jawaban Ahli

Kompas.com - 12/07/2021, 17:31 WIB
Nadia Faradiba

Penulis

Sumber CDC,

KOMPAS.com - Pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 tanpa gejala dan bergejala ringan direkomendasikan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah. Namun, belum banyak yang tahu berapa lama isolasi mandiri harus dilakukan.

Karakter virus SARS-CoV-2

Perlu dipahami bahwa RNA virus SARS-CoV-2 di saluran pernapasan atas akan menurun setelah pertama kali muncul gejala. RNA virus bisa tetap terdeteksi di saluran pernapasan atas hingga 12 minggu setelah muncul gejala. Namun, jika sudah melewati masa isolasi mandiri, virus itu tidak lagi menular ke orang lain.

Hal ini dibuktikan oleh sebuah studi yang mengamati kontak 285 orang pasien dewasa yang telah selesai isoloasi mandiri namun masih ‘positif persisten’ kepada 790 orang. Tidak ditemukan infeksi covid pada orang-orang yang kontak erat dengan pasien yang positif persisten tersebut.

Oleh karena itu, pasien yang sudah selesai isolasi mandiri tidak perlu memperpanjang isolasinya. Selain itu, jika tubuhnya sudah terasa fit, maka pasien bisa beraktivitas kembali dengan normal.

Baca juga: Positif Covid-19, Dirawat di Rumah Sakit atau Isolasi Mandiri?

Berapa lama isolasi mandiri

Menurut data dari Centers for Disease Control and Prevention (CDC), orang dewasa yang terinfeksi Covid-19 dengan gejala ringan hingga sedang berpotensi menularkan virus hingga hari ke 10 setelah muncul gejala.

Sedangkan pada pasien dengan gejala berat dan kritis membutuhkan waktu yang lebih lama untuk melewati masa infeksius, yaitu 20 hari setelah muncul gejala.

Berangkat dari pernyataan CDC tersebut, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengeluarkan pedoman isolasi mandiri pasien Covid-19. Berapa lama isolasi mandiri akan bergantung derajat keparahan penyakitnya. Berikut durasi isolasi mandiri:

  • Tanpa gejala: 10 hari setelah terkonfirmasi positif
  • Gejala ringan: 10 hari setelah timbul gejala ditambah minimal 3 hari setelah bebas gejala
  • Gejala sedang: 10 hari setelah timbul gejala ditambah minimal 3 hari setelah bebas gejala
  • Gejala berat: Sampai dinyatakan sembuh oleh dokter penanggung jawab dengan hasil tes PCR negatif dan klinis membaik

Selesai isolasi mandiri masih ada gejala

Selesai isolasi, beberapa pasien mungkin masih memiliki gejala ringan yang persisten. Ini dinamakan long covid. Gejala yang sering persisten dalam waktu yang lama pada pasien Covid-19 antara lain, mudah lelah, batuk, dan anosmia atau indra penciuman yang hilang.

Selain itu, jika kondisi Anda sudah stabil setelah beberapa hari tanpa bantuan suplai oksigen, berarti Anda sudah sehat dan sembuh dari Covid-19.

Baca juga: Kenali, Begini Ciri-ciri Sembuh dari Covid-19

Pasien dengan gejala sedang akan benar-benar pulih dari long covid dalam waktu 2 sampai 8 minggu. Sedangkan pasien dengan gejala lebih berat mungkin membutuhkan waktu lebih lama hingga 12 bulan.

Namun, Anda tidak perlu khawatir karena asalkan Anda sudah selesai isolasi di rumah, maka Anda tidak lagi menularkan kepada orang lain. Namun tetap terapkan protokol kesehatan karena tetap ada risiko reinfeksi jika Anda tidak berhati-hati.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com