Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sektor Pergudangan Tumbuh, MMP Incar Pendapatan Naik hingga 10 Persen

Kompas.com - 16/06/2023, 15:45 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mega Manunggal Property Tbk atau MMP, perusahaan penyedia pergudangan modern, mengincar kenaikan pendapatan dan laba bersih serentang lima hingga 10 persen pada tahun 2023.

Optimisme tersebut didasari oleh performance historical tahun 2022, Perseroan membukukan pendapatan Rp 334,52 miliar, sementara laba bersih Rp 194,54 miliar.

Selain itu, komposisi terbesar penyewa pergudangan yang dimiliki dan dikelola Perseroan merupakan penyewa dengan kontrak jangka panjang. Sebut saja, Lazada, Unilever, DHL, Maersk, dan Yamaha.

Hal ini mendorong MMP meyakini tingkat pertumbuhan pendapatan dan laba bersih akan tetap stabil dan positif.

Seperti diketahui, sektor pergudangan merupakan industri yang sangat menarik di tengah tingginya tingkat permintaan baik dari sektor manufaktur, fast moving consummer good (FMCG), dan logsitik sebagai dampak melesatnya bisnis e-commerce.

Baca juga: Diburu Investor, Kawasan Industri Karakatau Cilegon Tersisa 40 Hektar

Oleh karena itu manajemen terus berupaya maksimalkan apa yang dimiliki, dikelola, dan secara efisien memenuhi permintaan dan kebutuhan pasar.

Sekretrais Perusahaan MMP Jeremy Muliawan menuturkan, secara spesifik industri logistik berkontribusi lima persen terhadap total Produk Domestik Bruto (PDB) Nasional, dengan pertumbuhan tertinggi kedua dari seluruh industri pada kurun 2021-2022 yakni 35 persen, di bawah pertambangan.

Ekonomi digital pun menunjukkan kecenderungan pertumbuhan positif, yang dibuktikan dengan penyewa terbesar pergudangan MMP adalah pemain e-commerce.

"Fakta ini berdampak positif terhadap kinerja kami," ujar Jereny dalam paparan publik di Jakarta, Jumat (16/6/2023).

Dia mengungkapkan catatan positif juga ditunjukkan oleh tingkat okupansi rerata yang mencapai angka 90 persen dengan masa sewa sekitar 4,4 tahun dari total 9 gudang yang dimiliki dan dikelola sendiri, dan 4 gudang yang dikelola Perseroan.

Ini artinya, sisa masa kontrak yang lebih dari empat tahun menandakan bisnis pergudangan sangat stabil dari tahun ke tahun.

Untuk ekspansi tahun ini, MMP tengah menyelesaikan pergudangan modern ekstensi di Pondok Ungu, Bekasi, dengan net leasable area (NLA) 5.516 meter persegi.

Untuk membangun pergudangan modern di Pondok Ungu ini, MMP mengalokasikan capital expenditure (capex) senilai Rp 20 miliar hingga Rp 30 miliar dari total capex tahun ini sebesar Rp 200 miliar.

Ada pun total land bank yang dimiliki MMP hingga saat ini seluas 63 hektar di Jabodetabek dan Jawa Timur yang siap dikembangkan dan disesuaikan dengan potensi permintaan di masing-masing area untuk memenuhi kebutuhan pergudangan modern.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com