Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Budi Karya Sumadi Menjajal Wisata Sungai Karst Rammang-Rammang

Kompas.com - 05/03/2023, 16:00 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan kerja ke Sulawesi Selatan pada Sabtu (4/3/2023).

Dalam kunjungan kerjanya, Menhub berkesempatan menjajal wisata Sungai Karst Rammang-Rammang di Kabupaten Maros.

"Indah banget nih wisata ramang-ramang di Maros," tulis Menhub dalam unggahan cerita di Instagram @budikaryas.

Lanjutnya, Wisata Rammang-Rammang ini bisa dikunjungi menggunakan transportasi Kereta Api (KA) Makassar-Parepare.

Menhub juga berbincang dengan tukang perahu di Sungai Karst Rammang-Rammang bernama Muhammad Ridwan berusia 59 tahun.

Ridwan merasa senang atas kedatangan Menhub ke Wisata Rammang-Rammang dan berharap Presiden Joko Widodo juga dapat berkunjung ke sana.

"Terima kasih banyak atas kedatangan Pak Menhub hari ini. Merupakan satu kebanggaan buat kami. Mudah-mudahan nanti ada kesempatan untuk bertemu kembali," ujar Ridwan, seperti dikutip dari laman Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Pada kesempatan yang sama, Menhub juga meninjau proyek strategis nasional (PSN) Makassar New Port yang ditargetkan rampung pada pertengahan tahun 2023.

Baca juga: Menhub Beberkan Rencana Pembangunan Infrastruktur Transportasi di IKN, Apa Saja?

Selain itu, Menhub turut memantau titik pergerakan kapal dan kolam pengerukan di Makassar New Port menggunakan kapal.

Sementara perkembangan pembangunan Terminal 2 Makassar New Port (Fase 1B dan 1C) telah mencapai 94,52 persen.

Dengan pengembangan yang dilakukan, kapasitas Makassar New Port dapat mencapai 2,5 juta-2,6 juta teus per tahun.

Terkait hal ini, Menhub mengapresiasi semua stakeholder yang secara serius mengatur dan menjaga pelabuhan di Makassar.

"Kita harapkan dengan dua pelabuhan ini yaitu Pelabuhan Soekarno Hatta dan Makassar New Port yang semakin baik, tentu diharapkan akan memperbaiki distribusi logistik Indonesia," imbuh Menhub.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com