Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malaysia Bakal Punya Gedung Tertinggi Kedua di Dunia

Kompas.com - 04/12/2021, 13:00 WIB
Muhdany Yusuf Laksono,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Proyek pembangunan gedung pencakar langit di Malaysia yakni Merdeka 118 tak lama lagi akan selesai.

Beberapa waktu lalu, struktur puncak gedung yang berada di Kuala Lumpur ini telah rampung dan secara resmi akan berdiri pada ketinggian 678,9 meter.

Sehingga ketika rampung pada 2022 mendatang, bangunan ini akan menjadi gedung tertinggi kedua di dunia setelah Burj Khalifa di Dubai dengan 830 meter.

Penamaan Merdeka 118 karena berlokasi di kawasan bersejarah di Malaysia. Berhadapan langsung dengan Stadion Merdeka yang merupakan tempat deklarasi Kemerdekaan Malaysia.

Sementara angka 118 merupakan representasi dari jumlah lantai gedung pencakar langit ini.

"Ini akan menjadikan Merdeka 118 sebagai benchmark industri di tanah air dan menjadi ikon menara untuk masa depan," ujar Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Ismail Sabri Yaakob saat acara peresmian puncak menara pada Selasa (30/11/2021).

Menurut dia, Merdeka 118 akan menjadi menara pertama di Malaysia yang mendapatkan peringkat triple platinum dengan sertifikasi keberlanjutan internasional, termasuk Leadership in Energy and Environment Design (Leed).

"Ini bukan hanya pencapaian besar di bidang teknik, tetapi juga semakin memperkuat posisi Malaysia sebagai negara modern dan maju," tandasnya.

Permodalan Nasional Bhd (PNB) selaku pengelola menyampaikan bahwa proyek senilai 5 miliar ringgit atau Rp 17,1 triliun (kurs Rp 3.426) ini akan dibuka untuk umum pada kuartal terakhir 2022.

Gedung yang sudah 85 persen selesai dibangun ini akan menjadi Park Hyatt Hotel pertama di Malaysia dengan dek observasi tertinggi di Asia Tenggara.

Menara ini mencakup luas lantai lebih dari 3 juta kaki persegi, terdiri dari 1,66 juta kaki persegi net lettable area (NLA) ruang kantor Grade-A, dan sekitar 1 juta kaki persegi ruang ritel.

Sejumlah fitur luar biasa telah dimasukkan ke dalam menara termasuk dek observasi tertinggi di Asia Tenggara, serta mal 118 berkubah kaca di dalam podium menara.

Komponen lain dari kawasan Merdeka 118 termasuk Museum Tekstil Merdeka, pusat penitipan anak, serta Masjid Merdeka yang dapat menampung hingga 3.000 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com