Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

World Superbike di Depan Mata, Manajemen Lalin Mandalika Disiapkan

Kompas.com - 14/09/2021, 18:00 WIB
Ardiansyah Fadli,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berkomitmen akan mendukung terselenggaranya event balap motor internasional World Superbike (WSBK) di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Direktur Jenderal Perhubungan Darat (Dirjen Hubdat) Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi mengatakan dukungan yang akan dilakukannya yaitu dengan menerapkan skenario manajemen dan rekayasa lalu lintas pada saat event tersebut berlangsung.

Diperkirakan ada sekitar 50.000 pengunjung yang bakal datang menyaksikan acara tersebut.

Dengan adanya manajemen rekayasa lalu lintas diharapkan dapat menopang pengunjung yang datang tidak hanya dalam pulau Lombok, melainkan dari luar pulau yang bisa melewati lima pintu gerbang.

Baca juga: Komitmen Investasi di The Mandalika Tembus Rp 17 Triliun

"Kelimanya yakni Pelabuhan Bangsal, Pelabuhan Lembar, Pelabuhan Gili Mas, Pelabuhan Kayangan dan Bandara Internasional Lombok," kata Budi dalam keterangannya, Selasa (14/9/2021).

Selain itu, Kemenhub juga akan menyediakan armada Bus Damri sebanyak 46 unit dan pemasangan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) sepanjang jalan Bypass BIL menuju Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika guna mendukung mobilitas para penonton dan kelancaran akses saat penyelenggaraan WSBK.

"Armada bus dan PJU tersebut dipastikan sudah tersedia sebelum penyelenggaraan event pada bulan November 2021," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Operasi dan Inovasi Bisnis PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Arie Prasetyo berterima kasih terhadap dukungan yang diberikan Kemenhub terhadap The Mandalika.

"Dalam kunjungannya itu, Kemenhub juga telah mengeksplor beberapa potensi dukungan lain untuk The Mandalika, seperti perbaikan sistem petunjuk jalan (signage) menuju Jalan Kawasan Khusus (JKK), penguatan konektivitas Surabaya dan Bali ke Mandalika, serta pengaturan zona parkir," kata dia.

Untuk diketahui, PT ITDC tengah fokus menyelesaikan pembangunan fasilitas pendukung Jalan Kawasan Khusus (JKK) The Mandalika untuk menyambut event balap motor internasional World Superbike (WSBK) yang akan digelar 12-14 November 2021 mendatang.

Fasilitas pendukung tersebut antara lain tunnel (terowongan), race control, pit building, medical center dan helipad.

Tunnel JKK terdiri dari tunnel 1 sepanjang 65,57 meter yang terletak di utara JKK dan tunnel 2 sepanjang 117,77 meter yang terletak di selatan JKK.

Hingga saat ini pembangunan tunnel telah mencapai 100 persen untuk struktur dan plumbing, serta 99 persen untuk finishing.

Tunnel juga telah dilengkapi dengan fasilitas penerangan yang menyala selama 24 jam dan sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com