Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/01/2024, 18:10 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

Sumber The Spruce


JAKARTA, KOMPAS.com - Pelindung kasur atau matras protector adalah bahan tipis yang dipasang di atas kasur untuk melindungi kasur dari noda dan kotoran.

Pelindung kasur di pasang di bawah seprai. Sama halnya dengan seprai, pelindung kasur juga perlu rutin dibersihkan agar tidak ada kotoran yang menumpuk.

Proses pencucian matras protector harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak rusak. Dikutip dari The Spruce, Rabu (10/1/2024), berikut cara mencuci pelindung kasur dengan benar.

Baca juga: Cara Membersihkan Pelindung Kasur, Lakukan Secara Rutin

Alat dan bahan yang dibutuhkan

  • Mesin cuci atau bak mandi
  • Pengering, rak pengering, atau tali jemuran
  • Sikat berbulu lembut
  • Detergen
  • Penghilang noda berbahan dasar enzim (opsional)

Melepaskan matras protector dari tempat tidur dan baca labelnya

melepaskan pelindung kasurShutterstock/evrymmnt melepaskan pelindung kasur

Langkah awal yang perlu dilakukan sebelum mencuci lapisan pelindung kasur yaitu melepaskannya dari kasur dan baca label instruksi pencucian.

Hal ini perlu dilakukan karena setiap jenis matras protector memiliki cara pencucian dan pengeringan yang berbeda-beda.

Baca juga: Langkah Mudah Mencuci Pelindung Kasur agar Bersih dan Bebas Debu

Membersihkan noda yang membandel

Jika terdapat noda yang membandel, maka disarankan untuk membersihkan noda tersebut terlebih dahulu. Oleskan detergen ke area yang bernoda, kemudian gosok menggunakan sikat berbulu halus.

Diamkan selama kurang lebih 10 menit sebelum dicuci agar detergen bekerja dengan maksimal untuk membersihkan noda tersebut.

Mencuci pelindung kasur menggunakan mesin cuci

Cara mencuci pelindung kasur selanjutnya yaitu masukkan pelindung kasur ke dalam mesin cuci. Lalu, tambahkan detergen secukupnya.

Berikutnya, tambahkan air hangat atau dingin dan pilih siklus pencucian normal atau besar. Siklus pencucian besar memiliki kecepatan berputar lebih lambat, sehingga bisa menjaga keseimbangan mesin cuci. Biarkan mesin cuci bekerja untuk membersihkan seluruh kotoran di kain tersebut.

Baca juga: Selain Kenyamanan Ekstra, Ini 4 Manfaat Menggunakan Pelindung Kasur

Mengeringkan pelindung kasur

Setelah proses pencucian selesai, keluarkan pelindung kasur dari mesin cuci. Lalu, gantungkan di rak pengering, tali jemuran, atau mesin pengering dengan siklus normal.

Pastikan pelindung kasur benar-benar kering sebelum digunakan kembali. Sebab, proses pengeringan yang tidak maksimal akan memicu pertumbuhan jamur di kasur.

Cara menyimpan pelindung

Apabila setelah dikeringkan tidak langsung dipakai, maka pelindung kasur perlu disimpan dengan cara yang tepat. Lipat pelindung kasur seperti seprei atau digulung.

Berikutnya, simpan di dalam lemari tertutup. Penyimpanan dilakukan setelah pelindung kasur benar-benar kering.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com