Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/03/2022, 19:38 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Memiliki kandang hamster yang bersih menawarkan beragam manfaat.

Selain menjaga kesehatan hamster, kandang bersih memudahkan hamster bergerak dan membuat kamu lebih nyaman mengajak hamster bermain karena tidak ada bau tidak sedap. 

Baca juga: 4 Material yang Tidak Boleh Dijadikan Alas di Kandang Hamster

Untuk membersihkan kandang hamster, terbilang mudah dan tidak menghabiskan banyak waktu kira-kira sekitar 30 menit sehingga tidak perlu menunggu akhir pekan untuk membersihkannya. 

Dikutip dari The Spruce, Senin (28/3/2022), berikut panduan membersihkan kandang hamster

Pembersihan setiap hari

Makanan hamster yang paling baik idealnya menyediakan kebutuhan vitamin dan mineral harian yang seimbang, ditambah nutrisi penting lainnya.PIXABAY Makanan hamster yang paling baik idealnya menyediakan kebutuhan vitamin dan mineral harian yang seimbang, ditambah nutrisi penting lainnya.

Untuk membersihkan kandang hamster setiap hari, luangkan waktu beberapa menit untuk merapikan area “kamar mandi” hamster serta memberinya makanan dan air segar.

Biasanya, hamster akan memilih satu atau dua area untuk membuang kotoran. Cara membersihkan area ini adalah menggunakan sendok atau sarung tangan. 

Baca juga: 5 Jenis Hamster Paling Populer yang Bisa Dijadikan Hewan Peliharaan

Keluarkan semua material alas kandang yang kotor dan buang ke kantung plastik. Gunakan alas baru dan bersih. 

Selain area membuang kotoran, tempat makan dan minum hamster juga perlu dibersihkan sehingga bisa mencegah hamster menelan asupan yang terkontaminasi. 

Baca juga: 5 Penyebab dan Cara Mengatasi Hamster Menggigit saat Disentuh 

Pembersihan setiap minggu

Sayuran segar juga termasuk makanan hamster yang baik untuk dikonsumsi, termasuk brokoli.PIXABAY Sayuran segar juga termasuk makanan hamster yang baik untuk dikonsumsi, termasuk brokoli.

Untuk pembersihan mingguan, gantilah semua material alas kandang hamster dengan yang baru untuk menjaga kandang tetap bersih dan sehat.

Meski dapat dilakukan seminggu sekali, kamu perlu menganti semua material jika mencium bau amonia yang kuat, serbuknya terlihat lebih kotor dari biasanya, atau memelihara lebih dari satu hamster.

Baca juga: Cara Mengatasi Hamster yang Suka Menggigit

Cara membersihkan kandang hamster

  • Alat dan bahan yang dibutuhkan

  1. Sarung tangan
  2. Tisu dapur atau kain lap
  3. Cairan pembersih kandang yang aman atau sabun
  4. Kantung plastik
  5. Material alas kandang.
  • Keluarkan semua isi kandang

Langkah pertama adalah memindahkan hamster ke tempat yang aman, lalu kenakan sarung tangan dan keluarkan semua material alas kandang untuk dibuang meski masih ada beberapa yang kondisinya bagus.

Barang-barang pelengkap seperti tempat makan, tempat minum, mainan, dan roda putar hamster peliharaan juga perlu dikeluarkan. 

Baca juga: Penyebab Kerontokan Bulu pada Hamster dan Cara Mengatasinya

Kita juga boleh memberikan camilan sebagai makanan hamster, seperti mealworm, kacang, atau telur rebus.PIXABAY Kita juga boleh memberikan camilan sebagai makanan hamster, seperti mealworm, kacang, atau telur rebus.

  • Bersihkan kandang secara menyeluruh

Bersihkan kandang hamster dengan menggosoknya menggunakan cairan pembersih kandang atau sabun dan air hangat. Jika memungkinkan, bongkar kandang agar bisa melakukan pembersihan mendalam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com