Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/02/2022, 18:53 WIB
Nabilla Ramadhian,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber The Dodo

JAKARTA, KOMPAS.com – Kadang kala, kucing akan terdengar mengeluarkan suara kicauan seperti burung atau suara menggelutuk seperti sedang kedinginan.

Dikutip dari The Dodo, Rabu (16/2/2022), ada alasan di balik perilaku ini, seperti dijelaskan oleh Dokter hewan Erika Loftin, juga menjabat sebagai spesialis perawatan kritis di DoveLewis Emergency Animal Hospital, New York City, Amerika Serikat (AS).

Baca juga: 11 Fakta Menarik Kucing Calico, Bisa Bawa Keberuntungan

“Secara umum, suara kicauan dari kucing terdengar saat mereka tertarik atau terprovokasi oleh mangsanya, seperti burung, tupai, atau hewan pengerat,” tuturnya.

Stres juga mungkin menjadi alasan kucing suka menjilat lantai atau karpet. UNSPLASH/Marlon Soares Stres juga mungkin menjadi alasan kucing suka menjilat lantai atau karpet.

Loftin kembali menerangkan, suara ini lebih merujuk pada situasi saat mereka sedang bersemangat dan bukan digunakan untuk berburu.

Artinya, kucing berkicau saat merasa sangat bersemangat akan sesuatu, misalnya seperti ketika mereka sedang bermain dengan mainan bulu bersamamu.

Baca juga: 5 Arti di Balik Perilaku Aneh yang Ditunjukkan Kucing Peliharaan

Merasa frustrasi

Seorang ahli perilaku kucing yakni Celia Haddon menuturkan, ada alasan lain mengapa sahabat bulu berkicau. Ada kemungkinan mereka menandakan bahwa kucing sedang frustrasi.

“Kami biasanya mendengar perilaku menggelutuk saat mereka tidak dapat menangkap mangsanya. Contohnya, kucing sering menggelutuk saat melihat burung dari jendela,” papar Haddon.

Menurut Haddon, rasa frustrasi yang hampir luar biasa ini berasal dari dorongan yang kuat untuk berburu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com