Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kucing Suka Mengeluarkan Suara Mirip Kicauan Burung, Apa Sebabnya?

JAKARTA, KOMPAS.com – Kadang kala, kucing akan terdengar mengeluarkan suara kicauan seperti burung atau suara menggelutuk seperti sedang kedinginan.

Dikutip dari The Dodo, Rabu (16/2/2022), ada alasan di balik perilaku ini, seperti dijelaskan oleh Dokter hewan Erika Loftin, juga menjabat sebagai spesialis perawatan kritis di DoveLewis Emergency Animal Hospital, New York City, Amerika Serikat (AS).

“Secara umum, suara kicauan dari kucing terdengar saat mereka tertarik atau terprovokasi oleh mangsanya, seperti burung, tupai, atau hewan pengerat,” tuturnya.

Loftin kembali menerangkan, suara ini lebih merujuk pada situasi saat mereka sedang bersemangat dan bukan digunakan untuk berburu.

Artinya, kucing berkicau saat merasa sangat bersemangat akan sesuatu, misalnya seperti ketika mereka sedang bermain dengan mainan bulu bersamamu.

Merasa frustrasi

Seorang ahli perilaku kucing yakni Celia Haddon menuturkan, ada alasan lain mengapa sahabat bulu berkicau. Ada kemungkinan mereka menandakan bahwa kucing sedang frustrasi.

“Kami biasanya mendengar perilaku menggelutuk saat mereka tidak dapat menangkap mangsanya. Contohnya, kucing sering menggelutuk saat melihat burung dari jendela,” papar Haddon.

Menurut Haddon, rasa frustrasi yang hampir luar biasa ini berasal dari dorongan yang kuat untuk berburu.

Fenomena kicauan dan geletukan ini, imbuh Haddon, terjadi pada kucing rumahan maupun kucing luar rumah.

“Jika mereka dirawat di dalam rumah, banyak kucing akan memburu lalat. Beberapa bahkan akan ‘memburu’ pemiliknya,” ucap Haddon.

Seluruh kucing dapat berkicau?

Loftin mengatakan bahwa seluruh kucing dapat berkicau atau bergelutuk. Suara ini termasuk bahasa universal yang digunakan oleh kucing dari segala usia dan ras.

“Bahkan, kucing liar pun dapat mengeluarkan suara ini,” ungkap Loftin.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/02/16/185300076/kucing-suka-mengeluarkan-suara-mirip-kicauan-burung-apa-sebabnya-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke