Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perang Israel-Hamas: Bantuan Kedua PBB Tiba di RS Gaza

Kompas.com - 09/11/2023, 09:33 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

GAZA, KOMPAS.com - Kiriman bantuan medis darurat dan obat-obatan dari Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) tiba di rumah sakit Al Shifa, Jalur Gaza utara, Rabu (8/11/2023).

Kepala badan PBB yang mengurusi pengungsi Palestina (UNRWA) dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan, bantuan tersebut tiba di RS terbesar di Gaza meskipun ada risiko besar bagi staf dan mitra kesehatan akibat pemboman tiada henti.

Mereka menambahkan, ini adalah bantuan kedua untuk RS di Kota Gaza sejak perang Israel-Hamas pecah lebih dari sebulan yang lalu.

Baca juga: Sekjen PBB: Gaza Menjadi Kuburan Anak-anak Setiap Hari

“Meskipun disambut baik, jumlah yang kami kirimkan masih jauh dari cukup untuk menanggapi kebutuhan sangat besar di Jalur Gaza,” kata Ketua UNRWA Philippe Lazzarini dan Ketua WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus, dikutip dari kantor berita AFP.

Mereka menyebut kondisi di rumah sakit sangat parah, karena rata-rata satu ranjang diisi hampir dua pasien dan jumlah korban luka meningkat tiap jam.

Para dokter terpaksa merawat pasien yang terluka dan sakit di koridor, di lantai, atau di luar ruangan.

"Sementara pasien mengalami rasa sakit luar biasa yang seharusnya bisa dihindari karena obat-obatan dan anestesi hampir habis,” imbuh Lazzarini dan Tedros.

Baca juga:

Pada saat bersamaan, puluhan ribu pengungsi mencari perlindungan di tempat parkir dan halaman rumah sakit.

Hamas menyerang Israel pada 7 Oktober 2023, menewaskan sedikitnya 1.400 orang di negara itu yang sebagian besar warga sipil, dan menyandera 240 orang.

Israel membalasnya dengan pemboman tanpa henti dan serangan darat di Gaza, menewaskan hampir 10.600 orang termasuk lebih dari 4.000 anak-anak, menurut Kementerian Kesehatan yang dikuasai Hamas di wilayah kantong Palestina tersebut.

Baca juga: Perang Hamas-Israel Tewaskan 10.000 Orang di Gaza, Bagaimana Cara Menghitungnya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com