Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Donald Trump Pakai Foto Mugshot yang Bersejarah untuk Galang Dana

Kompas.com - 25/08/2023, 19:57 WIB
BBC News Indonesia,
Irawan Sapto Adhi

Tim Redaksi

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Donald Trump telah menyerahkan diri di Georgia, AS, atas tuduhan upaya pembatalan hasil pemilu negara bagian itu pada 2020.

Untuk pertama kalinya, muncul potret yang diambil polisi (mugshot) dari seorang mantan presiden AS.

Potret Donald Trump selama beberapa dekade terakhir banyak beredar, mulai dari masa-masa awalnya sebagai raja real estate hingga menjadi bintang reality TV dan selama empat tahun penuh gejolak di Gedung Putih.

Baca juga: Foto Mugshot Donald Trump di Penjara Georgia

Namun, foto yang dirilis kepolisian Georgia pada Kamis (25/8/2023) ini, mungkin menjadi foto paling terkenal yang dibagikan di seluruh dunia, baik oleh para pengkritik maupun pendukung Trump.

Foto itu menunjukkan Trump yang sedang cemberut hanya beberapa menit setelah dia didakwa atas lebih dari selusin tuduhan kejahatan di penjara Atlanta.

Trump tak membuang-buang waktu menggunakan foto tersebut untuk tujuan penggalangan dana, mempostingnya di X —situs yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter— pertama kalinya sejak Januari 2021, serta di platform media sosialnya sendiri, Truth Social.

Trump harus membayar uang jaminan sebesar 200.000 dollar AS (Rp3 miliar) untuk dipulangkan dari penjara Atlanta, sambil menunggu hasil persidangan.

Setelah penyerahan diri itu, dia menggambarkan kasus yang menjeratnya sebagai “parodi keadilan”.

Ini merupakan penangkapan yang keempat Trump dalam lima bulan akibat kasus pidana yang menjeratnya, namun ini adalah foto pertamanya yang didokumentasikan oleh polisi.

Dia membagikan alamat situs webnya beserta foto tersebut dengan tulisan menggunakan huruf kapital: “Campur tangan pemilu. Jangan pernah menyerah!”.

Trump bergabung dengan sederet tokoh AS yang pernah difoto serupa, yakni Elvis, Frank Sinatra, Al Capone, dan Dr Martin Luther King Jr.

Baca juga: 30 Menit di Penjara, Donald Trump Dibebaskan dengan Jaminan Rp 3 Miliar

Dimanfaatkan untuk galang dana

Trump menempuh perjalanan pulang pergi dari New Jersey menggunakan jet pribadinya pada Kamis (24/8/2023) sore.

Dia kemudian dibawa ke Penjara Fulton County dengan iring-iringan mobil yang lebih besar dibanding sebelumnya, ketika dia hadir di pengadilan.

Dia berada di penjara itu selama sekitar 20 menit. Puluhan pendukungnya berkumpul di luar.

Catatan yang diunggah di situs penjara tersebut mendeskripsikan Trump sebagai laki-laki kulit putih dengan tinggi 6 kaki 3 inci, berat 97 kg, dengan ramput pirang atau stroberi dan bermata biru. Nomor narapidananya adalah P01135809.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com