Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilot Ukraina Akan Berlatih Pakai Jet Tempur F-16 mulai Agustus 2023

Kompas.com - 12/07/2023, 16:15 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

VILNIUS, KOMPAS.com - Koalisi 11 negara akan melatih pilot Ukraina menggunakan jet tempur F-16 mulai Agustus 2023.

Hal tersebut disampaikan saat KTT NATO di Vilnius, ibu kota Lituania, Selasa (11/7/2023).

Sebelumnya, Ukraina terus meminta negara-negara pendukungnya di Barat untuk mengirim jet tempur modern guna membantu melawan Rusia.

Baca juga: Denmark Kian Dekat Sumbang Jet Tempur F-16 ke Ukraina

Rencana untuk melatih pilot Ukraina ini dipimpin oleh Belanda dan Denmark setelah Amerika Serikat (AS) menyetujui langkah tersebut.

Pelatihan menggunakan F-16 harus atas seizin AS selaku negara pembuat jet tempur tersebut.

Menteri Pertahanan Denmark Troels Lund Poulsen mengatakan, pelatihan akan dimulai di negaranya pada Agustus.

“Mudah-mudahan awal tahun depan sudah bisa terlihat hasilnya,” ujarnya, dikutip dari kantor berita AFP.

Baca juga:

Sementara itu, Menteri Pertahanan Ukraina Oleksiy Reznikov memuji langkah tersebut dan berharap pilot siap terbang dalam enam bulan.

Adapun Menhan Belanda Kajsa Ollongren berujar, para sekutu akan mendirikan pusat pelatihan pilot di Romania dalam jangka panjang.

Namun, AS masih belum memberikan lampu hijau bagi negara mana pun untuk memasok jet tempur F-16 ke Ukraina.

Baca juga: Pemerintah AS Ditekan Anggota Parlemen Kirim Jet Tempur F-16 ke Ukraina

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com