Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KBRI Roma Jalankan Kegiatan Idul Fitri dengan Prokes Ketat

Kompas.com - 16/05/2021, 13:03 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

ROMA, KOMPAS.com - KBRI Roma pada Kamis (13/5/2021) menyelenggarakan kegiatan Idul Fitri 1 Syawal 1442 H berupa penyelenggaraan shalat dan khutbah Idul Fitri serta Silaturahmi Lebaran Dubes RI Roma.

Rangkaian kegiatan diawali dengan takbiran bersama di Wisma Duta KBRI Roma pada pukul 08.00, diikuti oleh Dubes Esti Andayani berserta staf dan keluarga dalam jumlah terbatas.

Setelah takbiran, para peserta melakukan shalat Idul Fitri berjamaah dengan imam Kolonel (E) Wachyad (Atase Pertahanan/ Athan), dan mendengarkan khutbah Idul Fitri yang disampaikan oleh Danang Waskito (Koordinator Fungsi Pensosbud KBRI Roma).

Baca juga: KBRI Roma Adakan Kegiatan Nuzulul Quran secara Virtual

Dalam khutbahnya, khatib menggarisbawahi pentingnya mengambil hikmah, ibroh, dan pelajaran Ramadhan dikaitkan dengan refleksi peristiwa pandemi Covid-19.

"Berbagai peristiwa itu telah memberikan kita hikmah dan pelajaran, antara lain: pentingnya kesabaran, ketakwaan, gigih berusaha, ketawakalan, hidup bersih dan sehat, serta pentingnya persatuan dan kesatuan, memperkuat silaturahmi, serta saling tolong menolong dalam menghadapi dinamika kehidupan," jelasnya.

"Musibah yang kita hadapi telah memberikan tantangan sekaligus kesempatan kita untuk menjadi pribadi yang lebih baik," jelas khatib.

"Pengalaman masa pandemi dan hikmah Ramadhan serta Idul Fitri, semestinya mampu menggembleng seorang Muslim untuk menjadi pribadi seorang pemenang, untuk terus meningkatkan kualitas keimanan, ibadah dan muamalahnya," pungkasnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com.

Setelah kegiatan sholat Idul Fitri, Dubes Esti Andayani juga melakukan silaturahmi dengan para staf KBRI Roma beserta keluarga, dengan perserta terbatas.

Hadir pula dalam acara silaturahmi Idul Fitri tersebut Dubes RI untuk Takhta Suci Vatikan bersama Ibu Bertha Jinangkung, beserta para staf KBRI Vatikan dan keluarga, yang juga turut menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri tahun 2021.

Baca juga: KBRI Roma Gelar Perayaan Galungan dan Kuningan secara Daring

Protokol kesehatan dan keamanan tetap diberlakukan dalam rangkaian acara dimaksud.

Peserta yang datang ke KBRI Roma menjalani pemeriksaan suhu tubuh (termometer scan), mencuci tangan dengan hand sanitizer, menggunakan masker saat kegiatan, dan pengaturan jarak shaf (barisan) shalat.

Kegiatan silaturahmi dilakukan dengan mengatur alur kedatangan staf beserta keluarga secara bergantian (bergiliran), dengan tetap memperhatikan jumlah peserta dalam ruangan.

Meski tak berjabat tangan, semuanya saling bermaafan dan mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan.

Sebagai bagian dari diseminasi informasi dan penguatan rasa persatuan dan kesatuan kebangsaan bagi warga negara Indonesia serta diaspora Indonesia di negara akreditasi, rangkaian kegiatan Idul Fitri tersebut juga disiarkan secara daring pada media sosial KBRI Roma.

Saat ini, situasi dan kondisi penanganan Covid-19 di Italia semakin baik, dan sebagian besar wilayah Italia berada pada kategori "wilayah kuning", dari empat katagori wilayah infeksi Covid-19, yaitu merah, oranye, kuning, dan putih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com