Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengacara yang 'Jadi Kucing' Saat Sidang Virtual Kaget Jadi Viral

Kompas.com - 10/02/2021, 21:38 WIB
Miranti Kencana Wirawan

Penulis

Sumber BBC

AUSTIN, KOMPAS.com - Seorang pengacara di Texas yang tak sengaja mengubah wajahnya menjadi wajah kucing saat sidang virtual lewat Zoom kaget karena insiden itu menjadikannya viral di internet.

Baca juga: Ada Kucing Ikut Sidang Virtual, Bisa Melirik dan Berbicara...

Melansir BBC, pengacara Rod Ponton mengatakan, "Saya tidak tahu kalau Zoom bisa mengubah saya menjadi seekor kucing. Saya tidak tahu kalau kucing Zoom bisa mengubah saya menjadi selebriti di internet di mana semua itu terjadi hanya dalam hitungan jam."

Ponton mengaku kaget atas reaksi global dengan sesi pengadilan virtual yang telah diunggah secara online itu disaksikan jutaan kali oleh netizen.

Baca juga: Sedang Sidang Lewat Zoom, Pengacara Ini Tertangkap Basah Berhubungan Seks

Ponton pun menjelaskan bahwa dia menggunakan komputer sekretarisnya ketika filter itu muncul. 

Saat sekretarisnya mencoba untuk memperbaiki masalah tersebut, dia terdengar berkata, "Saya di sini sedang live, saya bukan seekor kucing."

"Ketika saya menggunakan Zoom, semuanya tampak baik-baik saja, foto saya muncul, saya berada di ruang tunggu bersama hakim. Tetapi ketika hakim memanggil kasus ini, saya tidak tampak dan seekor kucing muncul menggantikan saya dan membuat saya terkejut, tentu saja," kata Ponton dikutip BBC.

Baca juga: Tipu Gurunya Saat Belajar Online di Zoom, Anak Ini Dijuluki Jenius

Sidang Pengadilan Distrik ke-394 di Brewster County, Texas dihentikan sejenak setelah pengacara Rod Ponton tampak berubah menjadi 'anak kucing dengan mata berkaca-kaca' yang menggemaskan.

"Anu, saya sedang mencoba [mematikan filter]," jawab Ponton setelah Hakim Roy Ferguson memintanya segera melepas filter.

Baca juga: Bocah 11 Tahun Tewas Tembak Diri Sendiri Saat Kelas Zoom Sekolah

Rod Ponton bukanlah profesional hukum pertama yang mengalami insiden lucu seperti itu. Pada 2019 lalu, pemerintah provinsi di Pakistan melakukan siaran langsung konferensi pers yang ditayangkan di Facebook dengan filter kucing yang diaktifkan.

Setelah banyak menuai komentar dari netizen, filter pun dinon-aktifkan dan kesalahan itu dijatuhkan kepada petugas media sosial.

Baca juga: Guru Malaysia Senang Akhirnya Bisa Buat Kelas di Zoom, tapi Muridnya Tak Ada yang Hadir

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com