Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Makanan yang Bikin Cepat Haus, Hindari Saat Berpuasa

Kompas.com - 08/03/2024, 14:31 WIB
Aska Bagus Aldika,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Saat sedang melaksanakan ibadah puasa, maka kita tidak bisa makan atau minum pada siang hari, termasuk ketika sedang haus.

Ketika merasa haus, sebenarnya ini merupakan petunjuk pertama bahwa tubuh mengalami sedikit dehidrasi.

Oleh karena itu, asupan makanan dan minuman harus diperhatikan untuk mengurangi gejala dehidrasi.

Jika anda sudah mengonsumsi banyak air putih tetapi tetap dehidrasi atau haus, berarti itu berasal dari makanan yang dikonsumsi.

Baca juga: 5 Penyebab Haus Berlebihan padahal Sudah Minum Banyak Air

Gejala dehidrasi yang lebih serius termasuk pusing, sakit kepala, migrain, insomnia, kabut otak, kelelahan, perubahan suasana hati yang tidak biasa, penurunan kekebalan tubuh, gas, kembung, sembelit, urine berwarna gelap, dan lebih jarang buang air kecil.

Dehidrasi yang ekstrem dapat menyebabkan tingkat tekanan darah yang sangat rendah, kejang, dan bahkan gagal ginjal.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Makanan pemicu dehidrasi

Melansir dari laman Real Simple, terdapat beberapa makanan yang berkontribusi terhadap dehidrasi, termasuk yang berikut ini:

1. Makanan yang diproses

Keripik kentang, makanan kemasan beku, makanan cepat saji, atau permen adalah makanan yang diproses, penyebab cepat haus.

Baca juga: 7 Gejala Resistensi Insulin, Ada Haus dan Lapar

Meskipun lezat, makanan ini menyumbang sebagian besar asupan garam dan gula tambahan, dan dalam beberapa kasus, juga protein. Ketiga kandungan nutrisi tersebut membuat tubuh cepat haus dan dehidrasi.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com