Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/08/2023, 10:33 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bisnis es teh manis sedang ramai di Jabodetabek. Harganya mulai dari Rp 3.000 per gelas.

Sejumlah merek es teh manis menawarkan paket mitra atau franchise dengan harga mulai Rp 1 jutaan.

Simak pilihan enam merek franchise es teh manis berikut ini.

1. Es Teh Desa

Es Teh Desa menawarkan empat paket franchise es teh dengan harga promo mulai dari Rp 1 jutaan.

Paket Starter Rp 1,9 jutaan untuk harga promo dan Rp 4 juta untuk harga normal.

Mitra akan mendapatkan peralatan di antaranya adalah termos es, teko plastik, gelas plastik, gelas takar, gelas aduk, dan bahan baku.

Paket Reguler Rp 2,4 jutaan untuk harga promo dan Rp 6 juta untuk harga normal.

Harga tersebut sudah termasuk booth jualan, peralatan, dan bahan baku.

Paket Booth Semi Container Rp 15 jutaan untuk harga promo dan Rp 30 juta untuk harga normal. Sudah mendapatkan container booth, peralatan, dan bahan baku. 

Terakhir, ada Paket Booth Container Rp 19 jutaan untuk harga promo dan Rp 40 juta untuk harga normal. Sudah mendapatkan kontainer besar, peralatan lengkap, dan bahan baku.

Menu Es Teh Desa terdiri dari Original Tea, Kampul Tea, Jasmine Tea, Lychee Tea, Thai Tea, Green Tea, Passion Fruit Tea, dan Blueberry Tea.

Informasi lebih lengkap mengenai franchise Es Teh Desa ini bisa didapatkan melalui WhatsApp 0813 9140 5557.

Baca juga: Es Teh Manis Solo Viral di Jabodetabek, Bagaimana Awal Mulanya?

2. Es Teh Saudagar

Menu Es Teh Saudagar terdiri dari Original Tea, Milk Tea, Peach Tea, Choco Tea, Leci Tea, dan Jasmine Tea.

Es Teh Saudagar menawarkan paket kemitraan seharga Rp 3,8 juta untuk promo dari Rp 6 juta harga normalnya.

Mitra akan mendapatkan peralatan, bahan baku, dan booth siap jualan dengan modal tersebut.

Merek es teh manis ini menampilkan proposal optimis dengan kemungkinan balik modal dalam satu bulan.

Hubungi kontak Es Teh Saudagar 0813 2614 8833  untuk informasi lebih lengkap.

Baca juga: Simak 3 Tips Jualan Es Teh Manis Franchise ala Pengelola Ini

3. Es Teh Warisan

Berkisar Rp 3 juta hingga Rp 8 jutaan, kamu bisa langsung berjualan Es Teh Warisan.

Paket Booth Portable Rp 3,6 jutaan untuk promo dari Rp 4,5 juta untuk harga normal, sudah termasuk peralatan, booth, dan 200 porsi bahan baku.

Paket Booth Medium Rp 5,5 jutaan untuk promo dari Rp 7 jutaan harga normal, mendapatkan peralatan, booth, dan 400 porsi bahan baku.

Paket Booth Exclusive Rp 8,9 jutaan dari Rp 11 jutaan, mendapatkan booth, peralatan lengkap, dan 400 porsi bahan baku.

Estimasi balik modal Es Teh Warisan selama satu hingga dua bulan. Silakan hubungi 0895 2626 1680 untuk informasi lebih lengkapnya.

Baca juga: 4 Cara Jualan Es Teh agar Cepat Balik Modal

4. Teh Manis Asli Solo DeJumbo

Stan Dejumbo Es Teh Manis Solo.DOK. Dejumbo Es Teh Manis Solo Stan Dejumbo Es Teh Manis Solo.

Calon mitra dapat memilih dua tipe untuk franchise es teh manis DeJumbo, yaitu tipe gerobak dan tipe stan.

Harga setiap tipenya berkisar Rp 6,8 juta hingga Rp 7,3 juta.

Mitra akan mendapatkan gerobak atau stan sesuai dengan tipe yang dipilih dan bahan baku untuk 1.000 gelas pertama.

Sebanyak lima menu ditawarkan oleh Teh Manis Asli Solo DeJumbo, yaitu Original, Lychee, Milk Tea, Lemon, dan satu menu bulanan.

Silakan hubungi WhatsApp 0812 1242 6559 atau 0817 389 897 untuk informasi lebih lengkap.

Baca juga: Harga Franchise Es Teh Manis Solo Jumbo, Tertarik Beli?

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com