Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cafe Ramah Anak di Denpasar Bali, Ada yang Sediakan Playground

Kompas.com - 07/04/2023, 13:17 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Sedang berlibur dengan keluarga sambil membawa anak ke Bali? Kamu bisa simak rekomendasi cafe ramah anak sekitar Denpasar.

Beberapa cafe hits Denpasar ini menawarkan suasana yang nyaman dengan menu makanan khusus anak-anak hingga menyediakan playground untuk bermain anak.

Simak lima cafe Denpasar yang bisa kamu kunjungi saat liburan di Bali.

Baca juga:

1. White Canny

White Canny berlokasi di Jalan Tukad Gangga Nomor 16, Dauh Puri Klod, Denpasar Selatan, Kota Denpasar. Buka dari pukul 10.00-22.00 WITA.

Cafe ramah anak di Denpasar yang pertama ini menawarkan aneka menu makanan dan minuam khas Indonesia hingga Internasional dengan harga mulai dari Rp 30.000.

Seperti Chicken Cordon Bleu dengan harga Rp 42.500, Rice Bowl Ayam Sambal Matah dengan harga Rp 37.000, dan Rice Bowl Cumi Kesuna Cekuh dengan harga yang sama.

Ada menu Es Teller Soeger dengan harga Rp 24.000, Es Kolak Pisang Rp 24.000, Es Cendol Rp 24.000, dan Es Daluman Rp 24.000.

2. Happy Kids Food & Playground

Happy Kids Food & Playground berada di Gg. Estadio, Padangsambian, Denpasar Barat, Kota Denpasar. Buka dari 11.00-21.00 WITA.

Terdapat playground yang aman untuk anak. Ada menu makan seperti Ayam Geprek, Ayam Penyet, Ayam Kremes, Tahu Telur Tauge dengan harga mulai dari Rp 15.000.

Selain itu, untuk bermain di playground kamu perlu membeli tiket untuk anak dengan durasi sepuasnya.

3. Bron Café

Bron Café berlokasi di Jalan Hayam Wuruk Nomor 136, Sumerta Kelod, Denpasar Timur, Kota Denpasar. Buka dari pukul 09.00-23.00 WITA.

Tempat makan ramah anak di Denpasar, Bali yang selanjutnya ini punya spot menenangkan dengan deretan pepohonan hijau yang membuat nyaman.

Menu makanan yang bisa kau pesan seperti Soup, Pizza, Pasta, hingga Rice Bowl dengan harga mulai dari Rp 35.000.

4. Warung Bendega

Warung Bendega berlokasi di Jalan Cok Agung Tresna Nomor 37, Dangin Puri Klod, Denpasar Timur, Kota Denpasar. Buka dari pukul 10.00-22.00 WITA.

Cafe ramah anak di Denpasar ini memiliki playground yang aman. Sudah buka sejak 1996 dengan menawarkan beragam menu masakan khas bali.

Ada Tipat Plecing, Gado-gado, Urap, hingga Nasi Rajang dengan harga mulai dari Rp 5.000-45.000.

5. Lamis My Warung

Lamis My Warung berada di Jalan Batur Sari Nomor 26, Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Kota Denpasar. Buka dari pukul 13.00-21.00 WITA.

Tempat makan ramah anak di Denpasar ini menawarkan playground outdoor untuk anak. Ada menu masakan berat, camilan, hingga menu untuk anak dengan harga mulai dari Rp 6.000-300.000.

Seperti Chicken Soup, Fish Soup, Grilled Chicken khusus anak-anak dengan harga Rp 42.000. Selain itu, ada Nasi Tempong Tahu Tempe, Sop Buntut, Nasi Campur lamis, Rujak Gula Pasir, Lava Cake, dan Rujak Bumbu Kacang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com