Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Klepon Ketan Isi Gula Merah, Hasilnya Kenyal dan Lembut

Kompas.com - 23/03/2022, 09:07 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Klepon merupakan jajanan basah yang masih eksis hingga hari ini. Cara makan klepon cukup unik.

Sebab ada sensasi tersendiri yaitu gula merah cair yang muncrat saat digigit.

Kamu bisa mengikuti cara membuat klepon dengan tepung ketan dalam resep kue klepon berikut ini.

Menggunakan sedikit air kapur sirih khusus untuk makanan agar hasil dari klepon kenyal, padat, tetapi terasa lembut di mulut.

Selain itu, air kapur sirih pada cara buat klepon ketan ini juga bisa membuatnya tidak mudah pecah atau bocor saat direbus.

Baca juga: 7 Resep Klepon Lembut Kenyal, Jajanan Pasar yang Laku Dijual

Ikuti resep klepon ketan isi gula merah dari buku “100 Resep Kue Kecil Manis & Gurih untuk snack Box, Arisan, Prasmanan, Ulang Tahun & Suvenir” (2013) oleh Nursaadah terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep klepon ketan isi gula merah

Bahan:

  • 300 gram tepung ketan
  • 1 ½ sdm air daun pandan suji
  • 1 sdt air kapur sirih
  • ½ sdt garam
  • 200 ml air matang
  • 200 gram kelapa parut kasar, kukus

Baca juga: 6 Cara Membuat Klepon agar Kenyal, Tidak Pecah, dan Lengket

Bahan isi klepon ketan:

  • 200 gram gula merah, serut halus

Baca juga: Resep Klepon Ketan Empuk, Isian Tidak Gampang Bocor

Cara membuat klepon ketan isi gula merah

  1. Campurkan tepung ketan dengan air daun pandan, kapur sirih, dan garam, aduk rata.
  2. Tambahkan air sedikit-sedikit hingga adonan bisa dipulung. Diamkan selama 10 menit.
  3. Ambil sejumput adonan, pipihkan, beri gula merah serut, bulatkan dan rapatkan.
  4. Rebus air dalam panci hingga mendidih. Setelah itu, masukkan bola ketan, masak hingga bola-bola klepon mengapung. Angkat dan tiriskan.
  5. Gulingkan bola ketan dalam kelapa parut. Sajikan dalam takir mini atau sudi dari daun pisang. Nikmati klepon ketan isi gula merah yang kenyal ini.

Buku “100 Resep Kue Kecil Manis & Gurih untuk snack Box, Arisan, Prasmanan, Ulang Tahun & Suvenir” (2013) oleh Nursaadah terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com