Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Roti Abon Gulung ala Bakery, Camilan Keluarga yang Bisa Dijual

Kompas.com - 06/08/2020, 21:29 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Membuat roti abon sapi ala toko roti bukanlah hal yang susah. Kamu cukup bermodal tepung terigu, abon sapi, susu bubuk, gula pasir, dan ragi instan.

Baca juga: Resep Abon Sapi Manis, Bisa untuk Stok Lauk Tahan Lama

Sajian satu ini bisa menjadi salah satu camilan untuk keluarga, bahkan bisa juga dijual online.

Dalam buku "Resep Favorit untuk Usaha Roti Manis" (2013) karya Ide Masak yang diterbitkan PT Gramedia Pustaka Utama menjabarkan resep roti abon sapi sebagai berikut :

Resep roti abon sapi

Bahan :

  • 500 gram tepung terigu
  • 50 gram gula pasir
  • 3 sdm susu bubuk
  • 2 sdm mentega
  • 2 sdt bread improver
  • 3 sdm ragi instan
  • 2 butir telur, kocok sebentar
  • 1 sdt garam
  • 250 ml air

Topping :

  • 500 gram abon sapi

Mayones :

  • 2 kuning telur
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 sdt mustard
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/4 sdt garam
  • 400 ml minyak salad
  • 1 sdm air jeruk nipis atau air perasan lemon

Cara membuat roti abon sapi

1. Pertama buat mayones: kocok kuning telur, gula pasir, mustard, garam, dan merica sampai rata.

2. Tambahkan minyak salad sedikit demi sedikit sambil terus dikocok, sampai adonan menjadi kental. Masukkan air jeruk atau lemon, aduk rata dan sisihkan.

3. Selanjutnya kamu bisa menyiapkan roti. Aduk tepung terigu, gula, susu bubuk, mentega, bread improver, dan ragi. Remas-remas hingga membentuk bulatan-bulatan kecil.

4. Masukkan telur, garam, dan tambahkan air sedikit demi sedikit. Terus uleni hingga adonan tidak melekat. Diamkan di tempat hangat selama 15 menit.

Baca juga: Cara Benar Menguleni Adonan agar Kalis dan Ciri-ciri Adonan Sudah Kalis

5. Sembari itu siapkan oven sampai dengan suhu 190 derajat celsius.

6. Bagi adonan menjadi 20 buah, gulung dan bentuk sedikit memanjang. Letakkan di loyang yang sudah diolesi dengan susu evaporated lalu panggang selama 15 menit hingga matang. Dinginkan.

7. Belah memanjang bagian atas roti, isi dengan mayones, teruskan sampai ke permukaan roti. Taburi abon ke seluruh permukaan roti, sedikit ditekan supaya abon menempel.

Buku "Resep Favorit untuk Usaha Roti Manis" (2013) karya Ide Masak penerbit PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di toko buku online Gramedia.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com