Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa SD di IKN Belajar Bahasa Inggris Setiap Hari Jumat

Kompas.com - 14/03/2024, 11:58 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Siswa di Ibu Kota Nusantara (IKN) wajib belajar dan berbahasa Inggris setiap hari Jumat.

Melalui program Friday English Fun (FEF) di sejumlah SD, program ini membantu siswa bisa belajar Bahasa Inggri dengan baik.

Kegiatan ini digagas oleh Kedeputian Bidang Sosial Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat Otorita IKN melalui Direktorat Pelayanan Dasar Otorita IKN.

"Friday English Fun atau Jumat bahasa Inggris yang menyenangkan, akan dilakukan secara rutin terhadap pelajar di wilayah IKN, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur (Kaltim) terutama siswa SD," kata Direktur Pelayanan Dasar Otorita Ibu Kota Nusantara, Suwito seperti dilansir dari laman IKN.

Baca juga: Kisah Pasutri Dikukuhkan Jadi Guru Besar UMM, Sang Istri Wafat Lebih Dulu

Dia mengatakan, kegiatan FEF bertujuan untuk membudayakan bahasa Inggris bagi siswa Nusantara.

Program ini sudah dilakukan perdana pada pada Jumat (8/3/2024) di tiga SD Negeri (SDN) di Sepaku, yaitu SDN 005 di Desa Sukaraja, SDN 014 Kelurahan Pemaluan, dan SDN 020 Desa Bumi Harapan.

Walaupun pada pelaksanaan perdana baru ada pada tiga SD, rencana ke depan seluruh SD akan menerapkan program ini.

"Kegiatan selanjutnya akan kami teruskan ke sekolah-sekolah yang lain di wilayah IKN," jelas dia.

Dia menambahkan, ada berbagai kegiatan dalam FEF yang dilakukan pihaknya bekerja sama dengan pihak sekolah, seperti latihan berhitung bahasa Inggris dan latihan mengenal nama-nama anggota tubuh dalam bahasa Inggris.

"Lalu bernyanyi dalam bahasa Inggris, english market day, kuis sederhana, dan lain-lain," kata dia.

Menurutnya, seluruh peserta kegiatan cukup memberi respon yang baik dengan kegiatan ini.

Harapannya ke depan membawa dampak positif bagi pelajar dan kelak terbiasa menggunakan bahasa Inggris dalam kegiatan sehari-hari.

Dia menambahkan, kegiatan FEF yang dilaksanakan pihaknya ini, untuk melatih kemampuan berkomunikasi para murid di wilayah IKN yang bernama Speaking English Now (SNOW).

Titik lokasi yang digunakan untuk merealisasikan kegiatan diadakan di beberapa sekolah wilayah IKN.

Baca juga: Sosok Yudho, dari Penjual Koran hingga Jadi Dosen dan Bangun Startup

Tujuan lain program ini salah satunya juga untuk mempersiapkan pembinaan olimpiade bagi pelajar di IKN.

Sehingga bisa memberikan pembelajaran bahasa Inggris yang lebih menyenangkan bagi pelajar, sekaligus mempraktekan bahasa Inggris di lingkungan sekolah maupun di lingkungan tempat tinggal yang berada di kawasan IKN.

"Kunci dari kegiatan ini melatih kepercayaan diri dan keberanian pelajar yang masih berusia belia untuk dapat memiliki skill public speaking. Sesuai dengan tema yang kami yaitu Build Confidence Through English," jelas dia.

Seorang murid kelas IV SDN 50, Rido mengaku senang karena bisa bermain sambil belajar bahasa Inggris, apalagi di sekolahnya guru pelajaran bahasa Inggris tidak ada.

Baca juga: 4 Cara Kuliah di Inggris Minim Biaya, Ini Pilihan Beasiswanya

"Suka banget bisa bermain sekaligus belajar berbicara menggunakan bahasa Inggris," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com