Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa Madrasah 9 Tahun Hafal Al Quran 30 Juz, Ini Kisahnya

Kompas.com - 25/06/2021, 11:17 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - Muhammad Ahsan Bukhori (9), siswa kelas tiga Madrasah Ibtidaiyah (MI) NU Tahfidzul Qur’an Tasywiquth Thullab Salafiyah (TBS) Kudus, Jawa Tengah, berhasil menghafal 30 juz Al Quran.

Proses menghafal dilakukannya selama tiga tahun, sejak masuk MI.

Baca juga: Sekolah Madrasah Wilayah Zona Merah Covid-19 Tak Boleh PTM Terbatas

Ahsan tidak sendiri, tahun ini, 29 rekan seangkatannya juga berhasil menyelesaikan hafalan 30 Juz.

Dia bercerita tentang kiatnya memasukan seluruh ayat Al Quran ke dalam memorinya.

Sejak awal, dia memang memiliki minat menjadi seorang hafiz Al Quran.

Untuk itu, dia mendaftar ke MI Tahfiz Qur'an TBS, lembaga pendidikan Islam berbagai jenjang yang memiliki program khusus tahfiz untuk usia dini.

Di madrasah yang terletak di Kelurahan Krandon, Kecamatan Kota, Kab Kudus itu, Ahsan digembleng hafalan dengan beban setoran satu halaman per hari.

Proses itu dilakoninya dengan tekun hingga berhasil khatam dalam tempo tiga tahun.

Padahal di lembaga itu, Ahsan tidak hanya mendapat beban hafalan saja, tetapi juga mendapat pendidikan fomal sebagaimana sekolah biasa.

Anak lelaki berkulit cokelat ini bercerita tetang kiatnya membagi waktu dan menjaga agar "setoran" dapat dilakukan dengan lancar.

"Ustaz selalu ngendikan (menyampaikan), baca dulu berulang kali ayatnya, jika sudah yakin maka coba untuk menghafal tanpa melihat Al Quran," ujar dia melansir laman Kemenag, Jumat (25/6/2021).

Menurut dia, terdapat hal-hal non teknis yang membuat proses belajarnya mendapat kemudahan.

Baca juga: Kemendikbud Ristek Rangkul Twitter Kerek Literasi Medsos Siswa SMP

"Ahsan selalu minta doa bapak ibu, niat sungguh-sungguh, serta tak boleh ngantuk apalagi ngobrol ketika hafalan. Sama ustaz harus hormat dan patuh agar bisa cepat hafal," ungkapnya dengan lugu.

Prestasi akademik ditingkatkan

Kepala MI NU Tahfidzul Quran TBS, KH. Saeun menyampaikan, madrasah yang dipimpinnya, selain mengedepankan prestasi akademik juga memberikan hafalan Al Quran bagi siswa yang masuk jalur tahfiz.

Pelajaran sekolah dan hafalan Al Quran, dia mengaku merupakan beban yang berat bagi siswa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

Edu
Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Edu
Gelar 'Mini Workshop', Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan 'Customer Experience'

Gelar "Mini Workshop", Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan "Customer Experience"

Edu
Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Edu
7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

Edu
11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

Edu
UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

Edu
PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

Edu
Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Edu
Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Edu
20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

Edu
Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Edu
LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

Edu
BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

Edu
Lebih dari Sekadar Akademik, Sekolah Pribadi Depok Bentuk Karakter dan Masa Depan Siswa

Lebih dari Sekadar Akademik, Sekolah Pribadi Depok Bentuk Karakter dan Masa Depan Siswa

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com