Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Mas Menteri" Nadiem, Salah Satu Menteri Terbaik Versi Survei Indo Barometer

Kompas.com - 05/11/2020, 19:48 WIB
Dian Ihsan,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hasil survei Indo Barometer menempatkan nama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim sebagai salah satu menteri terbaik di Kabinet Indonesia Maju 2019-2024.

Selain Nadiem, ada nama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Menko Polhukam Mahfud MD.

Baca juga: Mendikbud Nadiem Resmi Luncurkan Merdeka Belajar Jilid 6

Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari mengatakan, dari hasil survei, Menteri Nadiem memperoleh kinerja bagus dari penilaian 16,3 persen responden. Di peringkat pertama masuk nama Prabowo dengan penilaian kinerja terbaik dari 29,3 persen.

"Setelah Nadiem, ada Sri Mulyani Indrawati 15,2 persen, Erick Thohir 12,2 persen, dan Mahfud MD 8,8 persen," kata dia dalam siaran pers yang diterima, Kamis (5/11/2020).

Sebagai catatan, empat dari lima menteri terbaik versi Indo Barometer berasal dari kalangan profesional atau nonpolitik. Hanya Prabowo yang datang dari partai politik.

Dia menyebutkan, ada lima alasan masyarakat menilai seorang menteri memiliki kinerja yang baik, yakni cerdas, mempunyai jiwa kepemimpinan yang bagus, keputusannya tegas dan lugas, memiliki kerja yang nyata, dan memiliki banyak program terobosan atau visi misi yang jelas untuk masa depan.

Dari lima kriteria, Nadiem dinilai sebagai menteri yang cerdas dengan pencapaian suara hingga 34,3 persen, banyak program terobosan 15,6 persen, mampu mengerek pelayanan pendidikan 10,4 persen, anak muda yang berbakat dan energik 10,4 persen, serta cara kerjanya bagus 5,2 persen.

M Qodari menekankan, secara keseluruhan penilaian publik terhadap pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) menyatakan puas sebesar 64,6 persen, 33,1 persen merasa tidak puas, dan 2,3 persen tidak menjawab.

Baca juga: Setahun Jokowi-Maruf, Mendikbud: SMK Lebih Bisa dan Hebat

"Survei ini mengukur satu tahun pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin dan Covid-19 di Indonesia. Survei ini dilakukan masyarakat usia minimal 17 tahum, dijalankan terhadap 1.200 responden yang tersebar di 34 provinsi, dengan margin of error 2,83 persen dan tingkat kepercayaan sampai 95 persen," pungkas dia.

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com