Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tanaman Hias yang Diprediksi Naik Daun pada 2022

Kompas.com - 11/12/2021, 10:30 WIB
Muhamad Syahrial

Penulis

KOMPAS.com - Tren merawat tanaman hias meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Apalagi, saat pandemi Covid-19 membuat banyak orang harus beraktivitas di rumah saja, merawat tanaman hias semakin digandrungi.

Selain untuk mempercantik kebun atau ruangan di rumah, tanaman hias juga dapat dijadikan investasi yang menguntungkan. Jumlah peminatnya yang banyak membuat harga beberapa jenis tanaman hias melambung tinggi.

Tren merawat tanaman hias pun diprediksi belum akan surut pada tahun 2022 mendatang. Beberapa jenis tanaman hias justru dipercaya akan populer.

Tak sedikit ahli tanaman hias yang memprediksi jenis tanaman hias yang akan populer pada tahun 2022.

Dilansir dari The Spruce melalui KOMPAS.com, berikut ini 5 tanaman hias yang diprediksi naik daun pada 2022:

Baca juga: 6 Bahan Pupuk Alami yang Bisa Bantu Tanaman Tumbuh Subur

1. Hoya

Hoya adalah tanaman hias yang memiliki beragam bentuk dan ukuran. Jika berhasil merawatnya dengan baik, Hoya pun akan memiliki bunga yang sangat indah.

Tanaman hias ini perlu mendapatkan paparan sinar matahari tidak langsung namun terang. Selain itu, Hoya pun tidak membutuhkan banyak air, sehingga siram media tanam saat sudah cukup kering saja.

Pakar tanaman di Planta, Ida Nordin dan Elin Harryson mengatakan, Hoya adalah salah satu tanaman hias yang sedang populer saat ini, dan diprediksi akan bertahan hingga tahun depan.

“Kami telah melihat peningkatan jumlah Hoya di Planta, baik di akun pengguna maupun di daftar keinginan. Kita harus mengakui bahwa kecanduan Hoya juga menular,” kata Nordin.

Baca juga: Deretan Tanaman Hias Terbaru dengan Harga Mahal Jadi Incaran Kolektor

2. Syngonium

Tanaman hias selanjutnya yang diprediksi akan populer pada tahun 2022 adalah Syngonium. Beberapa varietas Syngonium yang populer antara lain Strawberry Cream, Mojito yang berbintik-bintik, dan Milk Confetti.

Selain bentuk, warna, dan coraknya yang cantik, Syngonium disukai banyak orang karena perawatannya sangat mudah.

Meski dikenal sebagai tanaman yang menyukai cahaya terang, namun Syngonium tetap dapat tumbuh baik di tempat dengan paparan cahaya rendah.

Selain itu, Syngonium pun tak perlu sering disiram, cukup satu hingga dua kali per minggu, atau saat media tanam mulai mengering.

“Syngonium tumbuh dengan cepat, mudah dirawat, dan ditemukan dalam banyak warna," kata Harryson.

Baca juga: 5 Cara Membasmi Kutu Putih di Tanaman

3. Phyllanthus mirabilis

Tanaman hias lainnya yang juga diprediksi akan naik daun pada tahun 2022 mendatang adalah Phyllanthus mirabilis.

Tanaman ini memiliki bentuk yang unik, karena batangnya yang bulat. Selain itu, perawatan tanaman hias ini pun sangat mudah.

Tanaman ini dapat menyimpan air dengan baik, sehingga pemiliknya tak perlu sering menyiramnya.

Akan tetapi, tanaman ini lebih suka berada di tempat dengan cahaya dan kelembapan yang cukup.

"Saya suka saat daunnya terbuka di siang hari dan benar-benar terlipat kembali pada malam hari," kata duta produk di The Stem, Stu Wilson.

Baca juga: 6 Bahan Alami Ini Bisa Dimanfaatkan Jadi Pupuk Tanaman

4. Begonia chlorosticta

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Senin (6/12/2021), tanaman hias lain yang diyakini akan populer pada 2022 adalah Begonia chlorosticta.

Tanaman hias ini tampak mirip dengan Begonia maculata corak bintik di daunnya. Akan tetapi, kedua tanaman ini memiliki warna yang berbeda.

“Ada begitu banyak begonia yang indah di luar sana, dan mereka selalu sangat populer. Begonia ini menjadi lebih populer karena warnanya yang menakjubkan dan coraknya yang berbintik," ujar Wilson.

Begonia chlorosticta sangat menyukai tempat yang lembap dan tidak terpapar sinar matahari langsung namun tetap cukup terang. Siram tanaman hias ini saat media tanam mulai mengering.

5. Philodendron micans

Tanaman hias ini memang cukup berbeda dengan jenis Philodendron lainnya. Meski begitu, Philodendron Micans diprediksi akan tetap populer pada 2022.

Daun Philodendron micans berwarna hijau dan oranye yang membuatnya sangat indah. Selain itu, merawat tanaman hias ini juga sangat mudah.

Tanamam ini perlu ditanam di tanah yang dikeringkan dengan baik dan dapat mengering di antara penyiraman.

Tanaman ini juga lebih menyukai tempat dengan cahaya tidak langsung namun tetap terang, meskipun tetap dapat tumbuh di tempat dengan cahaya yang lebih rendah.

“Penjualan philodendron tahun lalu meroket karena meningkatnya popularitas di tanaman hias yang lebih tidak biasa. Tanaman hias ini populer karena relatif mudah dirawat," tutur Wilson.

(Penulis: Sakina Rakhma Diah Setiawan)

Sumber: KOMPAS.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com