Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga dan Cara Beli Tiket Konser IU di Indonesia, Dibuka 8 Maret 2024

Kompas.com - 03/03/2024, 12:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

Ketentuan pembelian tiket konser IU

Sementara itu, pihak promotor memberikan sejumlah ketentuan yang harus dipenuhi para calon penonton dan pembeli tiket konser IU. Berikut rinciannya.

1. Tiket hanya dapat dibeli melalui situs iuinjakarta2024.com untuk masuk ke acara "2024 IU H.E.R. WORLD TOUR CONCERT in JAKARTA".

2. Tiket hanya bisa dibeli menggunakan kartu identitas/kartu pelajar/KTP/KK/SIM/paspor yang sah. Tiket tidak dapat diubah atau dimodifikasi setelah pembelian dilakukan.

3. Satu akun hanya dapat membeli maksimum empat tiket per transaksi. Akun dengan NIK, alamat email, dan nomor telepon yang sama tidak bisa melakukan pembelian berulang.

4. Setelah membeli tiket, E-Ticket akan dikirimkan ke email beserta nomor kursinya.

5. Calon penonton wajib membawa e-tiket dan KTP/KK/paspor/SIM/kartu pelajar asli saat menukarkan tiket. Penonton yang penukaran tiketnya diwakilkan wajib membawa surat kuasa bermaterai Rp 10.000 dan fotokopi kartu identitas yang tercantum pada e-tiket.

6. Anak di bawah usia 13 tahun harus didampingi oleh orangtua atau wali sah yang berusia minimal 18 tahun. Anak-anak di bawah usia 6 tahun dilarang masuk ke area acara.

7. Calon penonton berkebutuhan khusus harus melampirkan surat keterangan dokter dan surat pernyataan yang ditandatangani suami/istri/keluarga/wali di atas materai. Surat dikirimkan dalam bentuk PDF ke enquiries-id@ckstarentertainment.com maksimal 18 April 2024 dengan subjek ‘Special Needs Service (nama tour) - Nama Lengkap’.

8. Ibu hamil wajib membawa surat rekomendasi dari dokter dan surat ijin/surat pernyataan bermaterai dari suami atau keluarga.

9. Penonton berkursi roda hanya dapat membeli tiket dan menonton dari kategori CAT 1.

10. Penonton dilarang membawa barang berikut ke dalam area konser, yakni makanan dan minuman, kamera profesional, ipad/tablet, tongkat selfie, tripod, tas dengan ukuran lebih dari 420mm x 297mm x 210mm, botol minum, parfum dan kaleng aerosol, kursi, payung lipat lebih dari 25 cm, spanduk atau bendera lebih besar dari A4, senjata tajam, alkohol dan obat terlarang, rokok/vape, pematik api, serta terompet/peluit/sejenisnya.

Informasi tempat dan waktu penukaran tiket konser IU di Indonesia akan diumumkan menyusul melalui akun media sosial resmi CK Star Entertainment.

IU membuka konser "2024 IU H.E.R. WORLD TOUR CONCERT" pada 2 Maret 2024 di Seoul, Korea Selatan selama empat hari.

IU akan menyapa penggemarnya dari belasan kota dan negara seluruh dunia dalam konser ini, termasuk Jepang, Taipei, Singapura, Indonesia, Hong Kong, Filipina, Malaysia, Inggris, Jerman, Thailand, dan Amerika Serikat hingga Agustus 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com