Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wajah Istri Presiden Korsel Terlihat Lebih Muda dari Usianya, Apa Perawatannya?

Kompas.com - 24/11/2023, 17:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Istri Presiden Korea Selatan (Korsel), Kim Keon Hee menjadi pembicaraan di media sosial saat ia mendampingi sang suami, Yoon Suk Yeol berkunjung ke Inggris, Selasa (21/11/2023).

Keduanya melakukan kunjungan kenegaraan ke Inggris antara lain untuk bertemu dengan Raja Charles II dan Ratu Camilla.

Salah satu hal yang mencuri perhatian dalam kunjungan kenegaraan itu, yakni wajah Kim yang terlihat lebih muda dari usianya. Diketahui, Kim berusia 51 tahun.

Lantas, apa yang membuat wajah Kim terlihat lebih muda dari usianya?

Mungkin jalani filler dan gunakan botox

Dokter kulit kosmetik Einas Mousa mengungkapkan, penampilan luar biasa yang menentang usia mungkin berkaitan dengan kombinasi berbagai perawatan kosmetik non-invasif.

Perawatan tersebut, seperti filler wajah dan Botox yang merupakan prosedur umum untuk mendapatkan tampilan lebih muda tanpa memerlukan operasi.

“Perawatan ini dapat membantu menghaluskan garis-garis halus dan mengembalikan volume, memberikan penampilan awet muda secara alami," kata Mousa, dikutip dari DailyMail.

Selain itu, lanjut Mousa, wajah Ibu Negara Korsel yang bersinar mungkin juga disebabkan oleh 'riasan yang lebih minimalis' dan perawatan kulit yang ketat.

“Kulit Ibu Negara yang bersinar bisa jadi merupakan hasil dari rutinitas perawatan kulit khusus, yang mungkin mencakup perawatan wajah tingkat medis dan produk perawatan kulit canggih,” ujarnya.

Baca juga: Bisakah Serum Bulu Mata Menumbuhkan Rambut di Area Wajah? Ini Penjelasan Dokter

Sependapat dengan Mousa, pakar kecantikan Laura Kay juga menduga Kim Keon Hee menjalani filler dan Botox.

“Dengan perubahan halus, Anda benar-benar dapat memutar balik waktu agar terlihat awet muda dan segar. Ibu Negara akan memiliki akses terhadap yang terbaik, sepertinya dia menjalani filler dan Botox karena kulitnya terlihat sedikit kencang,” katanya.

Kay menjelaskan, Ibu Negara Korsel tampil berinar, namun juga alami dengan tren saat ini, yakni “kecantikan yang tidak berlebihan” dengan riasan sederhana yang hanya sedikit mempertegas mata dan bibirnya.

“Seperti yang diketahui banyak ahli, untuk tampil alami atau 'tidak sempurna' memerlukan persiapan ekstensif dan kerja keras yang dilakukan di belakang layar untuk mencapai penampilan sempurna," ujarnya.

"Beberapa trik favorit selebriti mencakup riasan permanen dan perawatan frekuensi laser,” lanjutnya.

Baca juga: Lebih Baik Cleansing Oil atau Micellar Water untuk Bersihkan Kulit Wajah? Ini Penjelasan Dokter

Menurut Kay, rutinitas perawatan kulit harian yang dilakukan Kim menjadi prioritas utama.

“Rutinitas kulit hariannya harus menjadi prioritas utama, dengan produk perawatan kulit kelas medis yang mahal menjadi bagian dari rahasia kecantikannya," ujar dia.

"Saya membayangkan dia berinvestasi dalam pengelupasan kulit tingkat lanjut dan perawatan laser untuk membantu memperbaiki kulitnya dan membuatnya tampak lebih montok,” sambungnya.

Ibu negara Korea Selatan, Kim Keon Hee turut mendampingi suaminya dalam welcoming dinner KTT G20 di GWK BaliRepro bidik layar via Youtube Sekretariat Presiden Ibu negara Korea Selatan, Kim Keon Hee turut mendampingi suaminya dalam welcoming dinner KTT G20 di GWK Bali
Gunakan mode pakaian yang berbeda

Sementara, dilansir dari Kompas.com, Kamis (16/11/2022), beberapa pakar mode memuji pilihan pakaian Kim Koen Hee. Meski begitu, tak sedikit yang menganggap penampilan Kim terlalu glamour.

“Sampai saat ini, para Ibu Negara menampilkan keindahan dari kerendahan hati dan kesopanan pakaian mereka. Di sisi lain, Kim menggambarkan citra wanita berkelas, canggih, mandiri, dan profesional,” kata Konsultan Citra Mantan Presiden Korea Selatan, Lee Myung-Bak.

Sehingga, menurutnya, Kim Keon Hee menggambarkan martabat seorang Ibu Negara.

“Kim menggambarkan martabat ibu negara dan kepribadian individu dalam penampilannya,” ucap dia.

Baca juga: Penyebab Kulit Wajah Kering dan Cara Mengatasinya...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com