Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Matahari Pagi terhadap Kualitas Tidur yang Jarang Diketahui

Kompas.com - 13/10/2023, 11:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Sinar matahari adalah cahaya alami yang memiliki sejumlah manfaat jika didapatkan dengan keseimbangan yang tepat.

Cahaya matahari diketahui dapat meningkatkan suasana hati karena meningkatkan pelepasan hormon yang disebut serotonin di otak.

Dikutip dari laman Healthline, tak hanya menghasilkan hormon yang meingkatkan suasana hati, sinar matahari juga dapat memberikan manfaat untuk membangun tulang yang kuat.

Paparan radiasi ultraviolet-B pada sinar matahari menyebabkan kulit seseorang memproduksi vitamin D yang berperan besar dalam kesehatan tulang.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), paparan sinar matahari juga dapat membantu mengatasi beberapa kondisi kulit.

Dokter telah merekomendasikan paparan radiasi UV untuk mengobati psoriasis, eksim, penyakit kuning, dan jerawat, pada beberapa orang.

Baca juga: 6 Pilihan Teh Herbal Terbaik untuk Membantu Tidur Nyenyak, Apa Saja?


Sinar matahari dan kualitas tidur

Sinar matahari dapat memengaruhi tidur karena ia memengaruhi tubuh Anda dan ritme alaminya.

Dilansir dari laman Verywell Health, jam sirkadian paling sensitif terhadap cahaya pada waktu-waktu berikut:

  • Sekitar satu jam setelah bangun tidur di pagi hari
  • Sekitar dua jam sebelum waktu tidur Anda
  • Sepanjang malam.

Jam sirkadian adalah siklus 24 jam yang digerakkan secara internal untuk membantu mengatur siklus tidur/bangun seseorang.

Baca juga: Plus Minus Tidur Tanpa Mengenakan Pakaian Menurut Dokter

Ketika mendapatkan cahaya terang di pagi hari, dapat membantu Anda merasa lebih waspada di siang hari dan memiliki efek selanjutnya yang membantu Anda merasa mengantuk di malam hari, sehingga tertidur lebih awal.

Mendapatkan cahaya terang setiap pagi hari membantu memulai siklus tidur-bangun tubuh dan menjaga ritme sirkadian tetap seimbang.

Menurut Amerisleep.com, studi telah menunjukkan bahwa paparan sinar matahari pagi secara teratur dapat membantu seseorang tertidur lebih cepat di malam hari dan bangun dengan perasaan lebih segar.

Sinar matahari mempunyai dampak signifikan pada tubuh manusia dengan memengaruhi segala hal mulai dari produksi hormon hingga siklus tidur.

Baca juga: Apa yang Terjadi pada Tubuh Ketika Kurang Tidur?

Sebagaimana telah dijelaskan, sinar matahari dapat memengaruhi jam biologis manusia yang bertanggung jawab untuk mengatur ritme sirkadian.

Ini membantu mengatur ulang jam sirkadian agar sinkron dengan siklus alami siang-malam. Sehingga, sinar matahari langsung saat bangun tidur dapat bermanfaat bagi pola tidur Anda.

Halaman:

Terkini Lainnya

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Tren
Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Tren
Kata 'Duit' Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Kata "Duit" Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Tren
Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Tren
Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Tren
Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tren
Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Tren
Inilah Alasan Harga BBM dan Tarif Listrik Juni Masih Sama dengan Mei 2024

Inilah Alasan Harga BBM dan Tarif Listrik Juni Masih Sama dengan Mei 2024

Tren
Hiu Paus Gorontalo Menghilang karena Takut Orca, Apakah Akan Kembali?

Hiu Paus Gorontalo Menghilang karena Takut Orca, Apakah Akan Kembali?

Tren
Resmi, Jadwal dan Tarif LRT Jabodebek Selama Juni 2024

Resmi, Jadwal dan Tarif LRT Jabodebek Selama Juni 2024

Tren
Teh Bunga Telang untuk Menurunkan Berat Badan, Berapa Takaran Per Hari?

Teh Bunga Telang untuk Menurunkan Berat Badan, Berapa Takaran Per Hari?

Tren
Sempat Menjadi Satu Kesatuan, Mengapa Korea Pecah Menjadi Dua Negara?

Sempat Menjadi Satu Kesatuan, Mengapa Korea Pecah Menjadi Dua Negara?

Tren
Ini Harga BBM, Elpiji, dan Tarif Listrik yang Berlaku mulai 1 Juni 2024

Ini Harga BBM, Elpiji, dan Tarif Listrik yang Berlaku mulai 1 Juni 2024

Tren
Cara Cek Saldo Jaminan Hari Tua BPJS Ketenagakerjaan lewat Aplikasi Jamsostek Mobile

Cara Cek Saldo Jaminan Hari Tua BPJS Ketenagakerjaan lewat Aplikasi Jamsostek Mobile

Tren
Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell, dan BP AKR per 1 Juni 2024

Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell, dan BP AKR per 1 Juni 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com