Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Rekomendasi Ras Kucing Berbulu Panjang yang Cocok untuk Dipelihara

Kompas.com - 04/07/2023, 13:45 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Kucing adalah salah satu hewan peliharaan yang paling populer. Mereka terlihat menggemaskan dan memiliki sifat penuh kasih kepada pemiliknya.

Mereka juga hewan yang aktif sehingga cocok dipelihara untuk dijadikan sahabat dan teman bermain yang menyenangkan di rumah.

Bagi Anda yang ingin memelihara kucing, beberapa jenis kucing berbulu panjang berikut bisa menjadi pertimbangan.

Baca juga: 6 Rekomendasi Ras Kucing Hybrid yang Cocok untuk Dipelihara


Ras kucing berbulu panjang

Dilansir dari the Spruce Pets, berikut adalah 5 rekomendasi kucing berbulu panjang yang bisa Anda pelihara:

1. Maine Coon

Maine Coon adalah ras kucing domestik terbesar yang dikenal karena bulunya yang panjang dan lebat serta ekornya yang lebat.

Kucing sosial yang manis ini paling sering ditemukan dalam warna kucing coklat dan oranye, dengan mata cerah yang berkisar dari biru hingga hijau dan emas.

Dipercaya bahwa kucing ini berasal dari iklim dengan cuaca musim dingin, sehingga Maine Coon memiliki bulu yang tebal.

Baca juga: Mengenal Ras Kucing Devon Rex, Karakteristik dan Cara Perawatannya

2. Persia

ilustrasi ras kucing PersiaiStockphoto/jhorrocks ilustrasi ras kucing Persia

Ras kucing berbulu lebat berikutnya adalah Persia. Kucing ini memiliki bulu panjang, wajah tirus, dan mata yang cerah.

Kucing cantik ini banyak disukai bukan hanya karena penampilan mereka. Ras Persia juga dikenal memiliki kepribadian yang menawan, sangat tenang, dan penyayang.

Baca juga: Kucing Persia, Karakteristik dan Cara Perawatannya

3. Norwegian Forest

Ras Norwegian Forest yang juga dikenal sebagai "Wegie", adalah ras alami yang dapat ditelusuri asal usulnya hingga ke bangsa Viking.

Sama seperti Maine Coon, diyakini bahwa Norwegian Forest berasal dari iklim dingin, jadi mereka juga memiliki mantel kedap air yang sangat padat.

Baca juga: Ras Kucing American Bobtail, Karakteristik, dan Cara Perawatannya

4. Himalaya

Ilustrasi kucing Himalaya.Shutterstock/ecuadorplanet Ilustrasi kucing Himalaya.

Kucing Himalaya adalah ras hasil persilangan dari dua ras populer yakni persia dan kucing siam.

Kucing ini cukup unik dengan bulu dan warna mata ala ras Siam dan rambut panjang halus seperti kucing Persia.

Himalaya adalah kucing yang manis dan suka bermain. Namun, bulu panjang mereka membutuhkan perawatan harian untuk mencegah keset dan kusut.

Baca juga: Mengenal Kucing Himalaya: Karakteristik dan Cara Perawatannya

5. Anggora

Kucing Anggora adalah ras alami yang berasal dari Turki, dengan ciri khas memiliki bulu putih indah. Mereka juga suka bermain, penyayang, dan setia.

Ras Anggora adalah kucing berukuran sedang dengan penampilan ramping dan memiliki bulu lembut dan halus.

Ras ini hadir dalam dalam berbagai macam warna dan variasi. Namun, Anggora putih secara umum adalah yang paling populer.

Baca juga: Mengenal Kucing Anggora: Karakteristik dan Cara Perawatannya

Dampak positif memelihara kucing

ilustrasi dampak positif ketika memelihara kucing.iStockphoto/Denis Valakhanovich ilustrasi dampak positif ketika memelihara kucing.

Dilansir dari laman Healthline, berikut sejumlah dampak positif yang bisa Anda dapatkan ketika memelihara kucing:

1. Membuat Anda lebih bahagia

Dalam sebuah penelitian di Australia, pemilik kucing memiliki kesehatan psikologis yang lebih baik daripada orang yang tidak memiliki hewan peliharaan.

Mereka mengaku merasa lebih bahagia, lebih percaya diri, dan tidak terlalu gugup. Para pemilik juga bisa fokus dan dapat menghadapi masalah dalam hidup mereka dengan lebih baik.

Baca juga: 6 Mitos tentang Perilaku Kucing yang Sebaiknya Anda Ketahui

2. Baik untuk anak-anak

Mengadopsi kucing juga diketahui baik untuk anak-anak. Hasil ini didapat melalui survei terhadap lebih dari 2.200 anak muda Skotlandia berusia 11-15 tahun.

Hasilnya, anak-anak yang memiliki ikatan kuat dengan kucing mereka memiliki kualitas hidup yang lebih tinggi.

3. Terhibur dengan tingkah konyolnya

Dengan tingkah konyol yang dilakukan kucing, termasuk postur tidur anehnya, mereka dapat membuat Anda terhibur dan keluar dari suasana hati yang buruk.

Dalam sebuah penelitian, orang yang memiliki kucing dilaporkan mengalami lebih sedikit emosi negatif dan perasaan terasing dibandingkan orang yang tidak memiliki kucing.

Baca juga: 5 Perilaku Manusia yang Dibenci Kucing, Apa Saja?

4. Mengatasi stres

Sebuah penelitian dilakukan terhadap 120 pasangan suami istri di rumah mereka untuk mengamati bagaimana mereka menanggapi stres, dan apakah kucing dapat membantu.

Dari berbagai skenario, pemilik kucing terlihat paling tenang dan membuat kesalahan paling sedikit saat kucing mereka hadir. Secara umum, pemilik kucing juga pulih lebih cepat secara fisiologis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com